everpro

Bisakah Kirim Motor Via JNE? Tentu Bisa!

Kini produk yang bisa di antar tidak hanya produk yang beratnya di bawah 10 kg, bahkan kirim motor via JNE pun bisa di lakukan.

Bagaimana caranya? Yuk simak artikel berikut ini:

Apa itu JNE?

JNE (Jasa Nasional Ekspres) adalah perusahaan kurir Indonesia yang menawarkan layanan pengiriman sepeda motor dari satu lokasi ke lokasi lain di Indonesia.

Perlu di ketauhi, JNE Expedition tidak hanya melayani barang kecil tetapi juga barang besar seperti sepeda motor. JNE menawarkan ekspedisi lain yang di sebut JNE Truck (JTR).

JTR ini di rancang untuk mengirimkan barang dalam jumlah besar dengan berat hingga ratusan kilogram. Sepeda motor sendiri merupakan salah satu kendaraan yang banyak dikirim ke luar kota.

Tentunya banyak yang memilih JTR sebagai jasa teraman dan jasa yang tepat untuk pengiriman motor.

Baca juga: 7 Cara Cek Resi JNE Express (REG, JTR, OKE) 2023, Akurat!

Bagaimana Cara Menggunakan Layanan Kirim Motor Via JNE?

Untuk menggunakan layanan ini,  cukup dengan mengunjungi lokasi JNE atau membuka situs web JNE dan mengikuti langkah-langkah membuat kiriman.

Berikut gambaran umum prosesnya:

  • Kumpulkan dokumen yang di perlukan untuk pengiriman sepeda motor, termasuk dokumen kepemilikan sepeda motor dan izin atau lisensi yang di perlukan. Siapkan STNK asli dan Fotocopy BPKB untuk dokumen yang di perlukan.
  • Tentukan di mensi dan berat sepeda motor, serta lokasi penjemputan dan pengiriman.
  • Hitung biaya pengiriman menggunakan kalkulator tarif JNE atau dengan menghubungi perwakilan JNE.
  • Sebelum di serahkan sebaiknya kosongkan tangki dan bagasi motor, packing motor dengan kardus.
  • Kemas sepeda motor di dalam peti atau bungkus dengan bahan pelindung, jika perlu.
  • Namun jika tidak ingin repot pihak JNE menyediakan jasa membungkus motor dengan harga Rp 100.000-Rp 150.000 tergantung jenis motornya.
  • Lalu jadwalkan penjemputan dengan JNE dan berikan dokumen dan pembayaran yang di perlukan.
  • Lacak kiriman menggunakan sistem tracking JNE untuk melihat progres kiriman Anda.
  • Isi data diri dan alamat yang di tuju jika datang langsung ke tempat Agen JNE.
  • Cek kondisi motor.  Selanjutnya motor akan segera di kirimkan.

Jenis Layanan dan Tarif Kirim Motor via JNE

Perbedaan harga di sesuaikan dengan kondisi mesin yang kurang dari 150 cc, 150-250 cc dan mesin motor yang lebih dari 250 cc.

Harga berikut adalah perkiraan per 100 kilogram. Jika sepeda motor melebihi 100 kilogram, akan di kenakan tarif tambahan sesuai kelipatannya.

Biaya Kirim Motor via JNE

Berikut Tabel daftar harga sesuai pengiriman antar kota:

Bisakah Kirim Motor Via JNE? Tentu Bisa!
Sumber: Google.com

Bisa di lihat dari Tabel tersebut, penentuan harga berdasarkan jarak kota dan seberapa besarnya mesin motor yang di kirim.

Mengapa mesin motor 250 cc lebih mahal di bandingkan dengan mesin motor yang 150 cc?

Hal ini di karenakan petugas yang mengirim memiliki tanggung jawab yang cukup berat, karena biasanya harga motor yang memiliki mesin 250 cc rata-rata memiliki harga di atas Rp 60.000.000 (60 juta rupiah).

Jadi wajar jika semakin mesin motor yang di antar naik maka akan naik pun biaya pengantarannya.

Untuk Kota Bandung, Depok dan Kota Bogor ternyata memiliki harga yang paling murah di bandingkan dengan kota lain.

Baca juga: Mudahnya! 4 Cara Menulis Alamat Kirim Paket JNE

Kenapa Kirim Motor Via JNE?

Pastinya ada beberapa alasan yang membuat JNE lebih unggul menjadi pilihan utama untuk pengiriman motor.

Berikut beberapa alasan lebih baik menggunakan jasa JNE, di bandingkan dengan yang lainnya:

  • Waktu yang Jelas 

Estimasi pengiriman selalu di infokan di jam kerja, sehingga mendapatkan kepastian waktu pengiriman dan penerimaan yang jelas.

  • Lebih Murah Kirim Motor Via JNE

Jika di bandingkan dengan jasa pengiriman berdasarkan bobot pastilah JNE menjadi yang paling murah.

  • Tarif Ongkos Pasti

Pembayaran ongkos sudah di ketahui dari awal transaksi sehingga sudah mendapatkan info yang jelas dan akurat.

  • Tracking yang Mudah di Lacak

Dengan adanya layanan tracking, akan dengan mudahnya melacak keberadaan motor, sehingga terpantau dan produk akan sampai sesuai dengan alamat penerima.

  • Layanan door to door

Tak perlu lagi keluar rumah, layanan ini di tujukan agar motor bisa langsung di ambil oleh petugas JNE dan diantar langsung ke alamat penerimannya, sehingga memudahkan penerima dengan adanya pengantaran langsung ke rumah.

  • Mudah Cetak Resi Kirim Motor Via JNE

Dengan settingan yang jelas sehingga memudahkan pengirim untuk mencetak resi, sehingga memudahkan pengirim dan penerima untuk mengambil motor.

Sekian informasi kali ini, semoga bermanfaat! Nantikan artikel informatif dan inspiratif lainnya di Everpro.id!

Picture of Afifah Permata Hasanah

Afifah Permata Hasanah

Afifah Permata Hasanah adalah SEO Content Writer di Blog Everpro yang aktif menulis dan membagikan artikel informatif dan inspiratif seputar bisnis, logistik, tips usaha, digital marketing, dan dasar-dasar komputer.
Share:
Everpro

Yuk, Dapatkan Promo dan Penawaran Istimewa dari Berbagai Layanan Everpro untuk Tingkatkan Bisnismu! 

Artikel Lainnya

Tips and Trik Kirim Paket

Pelajari lebih lanjut seputar tips and trik serta panduan untuk kirim paket hanya di Everpro.id. Ketahui beberapa informasi bermanfaat dan hal-hal penting yang harus diperhatikan