Membuat Top Up Baru

Pada tutorial ini anda akan mempelajari cara untuk membuat Top up baru. Top up dilakukan agar anda dapat menambahkan saldo pada akun kredit anda sehingga bisa digunakan dalam spending iklan pada media Facebook Ads.

Buat Top up baru

  1. Login ke Everpro Dashboard.
  2. Masuk ke menu Saldo Saya / Top up kredit pada section Iklan.
  3. Klik tombol Top up Kredit.
  4. Sistem akan menampilkan form membuat Top up baru:

  5. Isikan nilai Top up, bisa dengan input pada field yang tersedia atau dengan pilih salah satu dari predefined option 5 juta, 10 juta, 20 juta.
  6. Sistem akan menampilkan total saldo yang anda dapatkan setelah dipotong biaya Top up fee:

  7. Perhitungan Saldo yang anda dapatkan adalah sebagai berikut:
    Saldo = Total Top up / (1+ % fee)
  8. Setelah itu anda dapat mengalokasikan total saldo tersebut ke akun kredit yang diinginkan (jika anda memiliki lebih dari 1 akun kredit):
  9. Total alokasi harus pas dengan jumlah saldo yang didapat, tidak bisa lebih maupun kurang.
  10. Klik Tombol Top up Kredit untuk melanjutkan.
  11. Klik Ya pada kotak konfirmasi:

  12. Selanjutnya anda akan masuk ke halaman pembayaran.
Baca Juga:  Pilihan Kategori Template Pesan WhatsApp Broadcast

 

Catatan:

  1. Top up anda akan menjadi Expired jika anda tidak melakukan pembayaran selama 24 Jam.
  2. Top up yang sudah Expired tidak dapat diproses ulang, anda harus membuat Top up baru jika ingin memproses ulang.

Panduan Terkait