16 Faktor yang Paling Utama Pendukung Keberhasilan Usaha Adalah? Simak!

Semua orang pastinya mendambakan ingin berhasil dalam menjalankan usahanya, maka mengetahui faktor yang paling utama pendukung keberhasilan usaha adalah hal yang sangat penting.

Ada beberapa hal yang mendukung untuk mencapai keberhasilan, yaitu dengan keinginan untuk selalu belajar tentang hal baru.

Semakin banyak kita upgrade diri maka akan semakin banyak kemampuan yang bisa mendukung bisnis dalam mencapai keberhasilan.

Pentingnya Mengidentifikasi Faktor Utama Keberhasilan Usaha

Faktor yang Paling Utama Pendukung Keberhasilan Usaha adalah
Sumber: Pexels.com

Kini menjelang akhir tahun banyak sekali para pengusaha yang sedang membuat laporan tahunan tentang bisnisnya.

Apakah usaha selama setahun nya bisa dikatakan berhasil atau tidak?

Biasanya di katakan berhasil dalam usahanya jika bisnisnya tersebut bisa menghasilkan banyak keuntungan.

Namun pastinya penilaian usaha memiliki banyak faktor yang harus Anda pertimbangkan kembali sebagai bahan evaluasi. 

Berikut adalah artikel yang membahasa ide promosi yang bisa meningkatkan penjualan usaha. 

Baca juga: 15 Ide Promo yang Menarik untuk Meningkatkan Penjualan

Faktor yang Paling Utama Pendukung Keberhasilan Usaha Adalah?

Faktor yang Paling Utama Pendukung Keberhasilan Usaha adalah
Sumber: Pexels.com
  •  Niat

Faktor yang paling utama dalam melakukan segala sesuatu adalah niat. Niat yang paling utama dalam hidup agar apa yang di kerjakan menjadi sebuah proses yang di awali dengan kebaikan.

Niatkanlan bisnis yang akan akan di jalankan  yaitu untuk kebaikan dalam memenuhi tanggungjawab dalam mencari rezeki yang halal.

Apapun niatnya jika semuanya untuk kebaikan insyaallah pastinya akan di mudahkan dan juga barakah, dalam artian usaha kamu akan terasa bermanfaat baik bagi diri sendiri maupun orang-orang yang terlibat di dalamnya.

  • Motivasi

Faktor utama yang paling utama mendukung keberhasilan usaha adalah motivasi, karena tidak selamanya kita menjalankan usaha bisnis ini dalam keadaan semangat. 

Adakalanya kita menghadapi kondisi sedih, bingung, bahagia, gelisah dan mulai merasa usahanya sia-sia.

Namun dengan adanya motivasi kita di ingatkan kembali untuk semangat, seperti awal membangun usaha karena termotivasi untuk bisa membuka jalan rezeki untuk orang lain.

Motivasi seperti ini akan mengingatkan kita kembali untuk tetap maju dan mengembangkan perusahaan.

  • Karakter

Karakter yang sudah terbangun belasan atau puluhan tahun yang lalu, menjadi salah satu faktor paling utama pendukung keberhasilan usaha.

Namun bukan berarti karakter yang kita miliki tidak bisa diubah untuk menjalankan bisnis.

Setiap orang bisa mengkondisikan karakternya sesuai usaha yang dijalankan.

Misalkan karakter orang Medan dan orang Sunda pasti berbeda.

Orang Sunda terkenal dengan karakter yang lembut, sedangkan orang Medan terkenal dengan karakter tegas, sehingga keduanya pun bisa memiliki posisi sesuai dengan peran usahanya.

Meski menjadi orang Sunda namun bukan berarti tidak bisa tegas.

Justru membiasakan diri untuk memiliki karakter yang tegas dan lembut bisa di bangun meski hanya dibangun dalam beberapa hari atau bulan.

Selama kita mau merubahnya, insyaallah pasti bisa karena karakter itu tumbuh dari suatu kebiasaan.

  • Hubungan Relasi

Menjaga hubungan relasi itu sangat penting, karena dalam dunia usaha kita pasti bertemu dengan banyak orang.

Memiliki kemampuan untuk tetap bisa menjaga hubungan dengan orang lain adalah sesuatu yang sangat berharga.

Semakin memiliki banyak relasi dengan hubungan yang baik, maka akan semakin banyak orang yang membeli produk kita.

Sehingga usaha pun akan semakin meningkat dengan banyaknya pembelian.

  • Sikap

Sikap dalam menjalankan usaha haruslah di perhatikan. Semakin memiliki sikap baik maka otomatis akan menghantarkan diri pada keberhasilan.

  • Inovasi

Berinovasi pada usaha yang telah lama di jalankan tidak ada salahnya.

Kita bisa berinovasi dengan membuat varian produk baru sesuai dengan keinginan konsumen.

Misalnya ketika punya usaha makanan, kita bisa berinovasi dengan membuat racikan kering, sehingga pelanggan bisa memesan dan membuatnya di rumah sesuai dengan formula racikan yang telah di buat.

  • Kreatif

Menumbuhkan kreatif dalam diri akan sangat membantu usaha untuk semakin berkembang ke depannya.

  • Keberanian

Memiliki keberanian merupakan sebuah kewajiban bagi seorang pengusaha, agar usaha bisa terjalankan.

Berani untuk membangun relasi dengan orang lain dan bekerjasama dengan usahanya, atau bisa juga berani untuk mengambil keputusan.

Memulai usaha memang harus di awali dengan keberanian karena dengan keberanianlah usaha yang di idamkan bisa terimplementasikan.

  • Tekad Kuat untuk Belajar

Selama kita hidup pastilah senantiasa akan terus belajar. Apalagi dalam membangun usaha, haruslah banyak belajar.

Dengan belajar kita menjadi tahu tentang bagaimana di tahap awal membangun bisnis.

Semakin banyak pengetahuan maka akan semakin banyak cara untuk membangun bisnis dengan mudah, aman dan cepat, sehingga meminimalisir resiko kerugian.

  • Skill

Untuk menjadi ahli di bidangnya tidaklah harus selalu profesional dengan gelar akademik, contohnya seorang lulusan SMA tidak akan bisa menjalankan usaha jika belum memiliki gelar sarjana marketing.

Padahal banyak juga yang tidak sekolah namun sukses dalam membangun usahanya, seperti Eka Tjipta Widjaja yang memiliki usaha di bisnis properti.

Beliau juga melebarkan bisnisnya ke dunia keuangan dengan mendirikan PT Internas Arta Leasing Company di tahun 1982 yang kini menjadi PT Sinar Mas Multiartha Tbk, padahal beliau hanya lulusan SD.

Namun kemampuan diri memanglah utama dan harus di tingkatkan, skill yang paling utama yang harus di bangun adalah skill dalam berinteraksi dan membangun relasi dengan baik terhadap orang lain dan juga skill dalam berkomunikasi.

  • Pengetahuan Tentang Usaha

Selanjutnya yaitu pengetahuan tentang usaha, kamu harus memiliki wawasan yang cukup tentang usaha yang kamu jalankan, mulai dari produk, pasar, kompetitor, hingga strategi pemasaran. Hal ini dilakukan untuk membuat bisnis kamu dapat berjalan dengan baik dan dapat menjadi usaha yang sukses.

  • Perencanaan yang Matang

Kemudian, kamu juga harus membuat rencana bisnis yang jelas dan terukur, termasuk tujuan, target, anggaran, risiko, dan evaluasi. Agar usaha semuanya dapat berjalan dengan baik serta meminimalisir kesalahan.

  • Kesabaran dan Kegigihan

Lalu kamu harus bisa sabar dan gigih dalam menghadapi berbagai tantangan dan masalah yang mungkin muncul dalam usaha kamu. Karena semua bisnis atau usaha pasti ada masalah yang terjadi. Jadi pastikan kamu memiliki sifat yang sabar dan tidak mudah menyerah.

  • Manajemen Keuangan yang Baik

Kamu harus bisa mengatur arus kas, pendapatan, pengeluaran, dan laba usaha kamu dengan baik dan transparan. Hal ini dilakukan untuk dapat memonitor semua arus keungan dalam bisnis atau usaha yang kamu jalanin. Serta mengurangi resiko adanya aliran keungan yang tidak sesuai.

  • Sumber Daya Manusia yang Berkualitas

Terakhir kamu harus bisa merekrut, melatih, memotivasi, dan mempertahankan karyawan atau tim yang kompeten dan profesional dalam usaha kamu. Karena dengan karyawan yang berkualitas membuat usaha kamu dapat berjalan menuju arah yang benar.

  • Berani Mengambil Risiko

Berani mengambil risiko adalah sikap mental yang berani menanggung segala akibat atau kemungkinan yang terburuk dari suatu keputusan atau tindakan. Sikap ini sangat dibutuhkan oleh seorang wirausahawan untuk memulai atau mengembangkan usahanya.

Baca juga: Kunci Peluang Usaha Sebenarnya Terletak Pada? Simak!

Faktor yang Tidak Mendukung Keberhasilan dalam Usaha

Faktor yang Paling Utama Pendukung Keberhasilan Usaha adalah
Sumber: Pexels.com

Setelah memahami faktor apa saja yang mendukung dalam meraih keberhasilan dalam usaha, maka saatnya kita mengetahui beberapa faktor yang tidak mendukung yaitu:

  • Berbohong

Tidak jujur dalam mengelola usaha 

  • Tidak Kompeten

Tidak kompeten sama sekali dalam bidang bisnisnya alias cuma modal nekat 

  • Manajemen Tidak Baik

Manajemen dari segi keuangan pun harus dipertimbangkan. Jika tidak bisa mengolahnya maka akan kehilangan modal dengan percuma dan tidak akan mendapatkan keuntungan.

Selain manajemen keuangan, manajemen sumber daya manusia pun harus diperhatikan.

Karena perusahaan bisa berkembang jika memiliki sumber daya manusia yang kompeten.

  • Kurang Motivasi

Jika tidak motivasi maka akan sangat terasa berat dalam menjalankan bisnis, sehingga semakin tidak semangat.

Masalah yang Sering Pelaku Bisnis Temukan

Everpro
Sumber: Pexels.com

 

Selain mempelajari faktor yang paling utama pendukung keberhasilan utama seperti pada pembahasan sebelumnya, pelaku bisnis juga perlu mempelajari masalah apa saja yang sering terjadi dalam bisnis.

Dengan begitu, pelaku bisnis bisa sejak dini membuat strategi dan mempersiapkan penanganan jika masalah tersebut terjadi. Adapun masalah yang sering terjadi dalam usaha antara lain:

1. Modal

Modal usaha adalah elemen penting dalam menjalankan usaha. Bahkan dapat dikatakan juga sebagai faktor yang paling utama pendukung keberhasilan usaha dari sisi keuangan.

Memang saat ini terdapat banyak jenis permodalan, mulai dari pinjaman bank, investor, dan sebagainya. Namun, permodalan dari pihak luar memiliki proses yang cukup rumit dengan tanggung jawab tertentu.

Maka dari itu, pelaku bisnis juga perlu menangani terkait permodalan yang tepat agar bisnis terus berjalan.

2. SDM Kurang Kompeten

Tenaga kerja merupakan aset penting dalam bisnis. Pasalnya, dengan Sumber Daya Manusia yang tepat akan berdampak pada perkembangan usaha.

Misalnya, untuk posisi strategis seperti Manajer Keuangan, maka perlu SDM yang kompeten mulai dari background, hingga pengalaman kerja.

Oleh karena itu, pelaku bisnis perlu memperhatikan dalam mencari SDM yang tepat untuk kelangsungan usaha.

3. Produk Kurang Inovatif

Kian hari zaman memang semakin berkembang pesat, dan berimbas pada persaingan yang semakin ketat.

Setiap perusahaan berlomba-lomba menampilkan keunggulan produknya. Jika pelaku bisnis hanya menjual produk yang monoton sedangkan kompetitor sudah mulai berinovasi, tentu akan kalah saing.

Oleh karena itu, inovasi menjadi faktor yang paling utama pendukung keberhasilan usaha yang perlu pelaku bisnis perhatikan.

Sekian artikel informatif yang penulis sampaikan dan semoga terinspirasi. Nantikan artikel yang bermanfaat dan inspiratif lainnya di Everpro.id!

Kamu punya bisnis online tapi produk yang dikirim ke pembeli lambat dan gabisa COD? Jangan khawatir ada Everpro Shipping yang bisa bantuin kamu!

Benefit Everpro Shipping

  • Murahnya Kirim Paket dengan Cashback hingga 30% untuk metode pengiriman reguler.
  • Bebas tentukan kurir ekspedisi favorit dari 20+ pilihan ekspedisi ke seluruh Indonesia.
  • Sekali transaksi, bisa kirim ke banyak lokasi 
  • Pencairan dana COD hanya 1 hari (kerja).
  • Jemput paket di mana saja dan bebas tentukan jadwalnya kapan saja.
  • Butuh data aktivitas penjualan? Tenang, semua orderan bisa diunduh dalam bentuk laporan.

Daftar Sekarang

Picture of Afifah Permata Hasanah
Afifah Permata Hasanah
Afifah Permata Hasanah adalah SEO Content Writer di Blog Everpro yang aktif menulis dan membagikan artikel informatif dan inspiratif seputar bisnis, logistik, tips usaha, digital marketing, dan dasar-dasar komputer.
Share:
Everpro

Yuk, Dapatkan Promo dan Penawaran Istimewa dari Berbagai Layanan Everpro untuk Tingkatkan Bisnismu! 

Artikel Lainnya