Shopee affiliate – Dewasa ini trend untuk menjadi seorang Afiliator Shopee semakin marak, apalagi di kalangan anak muda yang aktif di media sosial. Sebetulnya apa itu Shopee Affiliate Program?
Sebelum membahas lebih jauh mengenai hal tersebut, perlu diketahui bahwa saat ini kemudahan dalam mengakses internet semakin baik.
Selain itu banyak orang yang mencari uang dengan memanfaatkan kemajuan teknologi dan kemudahan internet.
Salah satunya adalah dengan mengikuti Shopee Affiliate Program atau menjadi afiliator Shopee.
Banyak anak muda yang sudah mengikuti program tersebut dan menghasilkan banyak uang, apakah Anda tertarik mengikutinya?
Jika iya, simak sampai selesai artikel ini yang akan membahas secara lengkap mengenai syarat dan cara menjadi Shopee Affiliate.
Daftar Isi:
ToggleApa Itu Shopee Affiliate?
Shopee Affiliates Program adalah program yang menawarkan penghasilan tambahan untuk content creator yang mempromosikan produk-produk Shopee di media sosial, seperti YouTube, Instagram, Facebook, TikTok, dan lainnya.
Dikutip dari laman shopee.co.id, peserta Shopee Affiliate Program diberikan kebebasan untuk berkreasi dalam membuat konten sesuai dengan yang diinginkan. Namun konten tersebut harus sesuai syarat dan ketentuan program Shopee Affiliate.
Cara kerja Shopee Affiliate juga sangat mudah dan sederhana hanya dengan menyebarkan custom link produk yang ingin Anda promosikan.
Bagaimana Cara Kerja Shopee Affiliate?
Dengan mengikuti Shopee Affiliate Program, peserta bisa mendapat beragam keuntungan. Misalnya mendapatkan komisi 2,5 persen hingga 10 persen oleh Shopee jika berhasil mempromosikan produk ke penonton sosial medianya.
Komisi ini sebagai bayaran karena telah membantu pelanggan Shopee untuk menemukan produk yang dipromosikan dengan mencantumkan tautan ke toko Shopee.
Nantinya, komisi tersebut akan diproses jika sudah mencapai Rp 10.000. Apabila belum mencapai Rp 10.000, maka pembayaran komisi akan ditunda dan digabungkan dengan komisi di jadwal pembayaran berikutnya.
Untuk komisi senilai Rp 10.000 hingga Rp 1 juta, akan dibayarkan melalui ShopeePay. Sedangkan apabila komisi pada saat pembayaran bernilai di atas Rp 1 juta, maka akan dibayarkan melalui Bank Transfer.
Karena itu, peserta perlu memastikan sudah mengaktifkan ShopeePay serta melengkapi detail pembayaran untuk menerima pembayaran komisi. Komisi akan dibayarkan setiap minggu kesatu dan ketiga setiap bulannya.
Cara Mendaftar Jadi Shopee Affiliate
Berikut ini adalah cara yang harus Anda lakukan jika ingin menjadi Shopee Affiliate:
- Buka laman https://affiliate.shopee.co.id/ pada browser Anda atau cari “Shopee Affiliate Program” pada fitur Pencarian di aplikasi Shopee.
- Pastikan Anda sudah log in ke akun Shopee Anda sebelum mendaftar.
- Isi informasi yang dibutuhkan secara rinci dan benar.
- Setelah berhasil mendaftar, tunggu selama maksimal 3 (tiga) hari kerja untuk mendapatkan email konfirmasi dan notifikasi di aplikasi Shopee.
- Setelah itu, Anda dapat mulai mendapatkan komisi dengan mempromosikan produk-produk Shopee menggunakan link Affiliate.
- Caranya dengan memilih produk dari toko Star, Star+, atau Shopee Mall yang akan dipromosikan di media sosial Anda.
- Dapatkan custom link produk yang bisa Anda gunakan untuk produk ulasan. Link tersebut bisa Anda dapatkan langsung dari halaman produk di aplikasi Shopee setelah melakukan pendaftaran.
- Klik salin tautan untuk mendapatkan custom link (https://shp.ee). Lalu, sebarkan custom link tersebut melalui media sosial seperti YouTube, Instagram, Facebook, Twitter, atau TikTok.
Terima pembayaran komisi untuk setiap pembelian yang dibuat melalui custom link Anda.
Adapun untuk pengisian informasi rekening dan NPWP (opsional) ada pada pengaturan pembayaran (akun Anda > pengaturan pembayaran) di platform Shopee Affiliates Program Anda, bukan lagi melalui link Formulir Informasi Shopee Affiliates.
Syarat dan Ketentuan Menjadi Affiliator Shopee
Jika Anda sudah mengetahui cara mendaftarnya dan ingin segera melakukan pendaftaran, namun perlu diperhatikan syarat dan ketentuannya berikut ini:
- Memiliki minimal 1 subscribers/followers/teman di YouTube, Instagram, TikTok, Twitter, atau Facebook untuk menjadi Shopee Affiliates.
- Memiliki minimal 2.000 subscribers/followers/teman di YouTube, Instagram, TikTok, Twitter, atau Facebook untuk menjadi Shopee Influencers.
- Akun media sosial Anda aktif, memiliki konten original, dan terbuka untuk umum. Akun media sosial Anda merupakan akun pribadi bukan akun toko atau penjual.
- Akun media sosial tidak boleh mengandung unsur SARA (Suku, Agama, dan Ras), unsur pornografi, serta tidak bertentangan dengan peraturan perundangan yang berlaku di Indonesia.
- Produk yang bisa dipromosikan hanya produk Shopee Mall, Shopee Supermarket, Star+, dan Star.
- Produk yang dilarang adalah produk rokok, rokok elektrik, ganja, obat-obatan terlarang, produk dewasa, dan produk tidak original atau palsu.
- Komisi akan dibayarkan paling cepat setiap 2 (dua) minggu sekali.
- Shopee berhak untuk mengunggah ulang konten di sosial media dan aplikasi Shopee.
Itulah beberapa syarat yang harus dipenuhi.
Demikianlah pembahasan mengenai cara menjadi Shopee Affiliate dan Syarat yang harus dipenuhi. Semoga bermanfaat!
Nikmati layanan kirim paket serba mudah dengan biaya murah!
- Tersedia 15+ pilihan ekspedisi yang siap jemput paket anda kapan saja
- Bonus Cashback 30%
- Pencairan Dana COD Cepat
- Akses laporan aktivitas penjualan
- Sekali transaksi bisa kirim ke banyak lokasi
Daftarkan bisnis Anda bersama Everpro sekarang juga! Klik tombol di bawah ini ya!