everpro

10 Cara Membuat Landing Page Tanpa Ribet di Everpro

Apakah kamu sedang mengalami kesulitan dalam membuat halaman untuk bisnis? Everpro bakal membahas cara membuat landing page buat kamu

Landing page yang efektif sangat penting dalam strategi pemasaran digital, terutama ketika beriklan di Facebook dan Instagram. 

Dengan merancang halaman dengan baik, kamu dapat meningkatkan konversi dan memberikan pengalaman positif kepada pengunjung halaman kamu.

Namun, membuat halaman yang menarik dan efektif tidaklah mudah. Ada banyak faktor yang harus dipertimbangkan, seperti visual, copywriting, dan CTA.

Dalam artikel ini, kami akan membahas cara membuat halaman yang mudah dipahami dan efektif agar bisa mencapai goals campaign kamu. 

Yuk, simak artikel ini sampai tuntas untuk tahu cara membuat halaman yang memikat audiensmu!

Apa itu Landing Page?

landing page everpro
Sumber: Everpro

Landing page adalah halaman web yang dirancang khusus untuk menampilkan dan menjelaskan produk atau layanan tertentu, dengan tujuan menciptakan lead atau mengumpulkan pelanggan. 

Hal ini dapat mengarahkan mereka ke tindakan yang diinginkan, seperti mendaftar, mengirim email, atau membeli produk. 

Simak langkah-langkah di bawah ini untuk membuat halaman untuk bisnis kamu dengan mudah.

10 Cara Membuat Landing Page

Kamu ingin membuat halaman yang menarik dan efektif? Berikut adalah cara membuat landing page yang mudah untuk kamu ikuti dalam membuat halaman iklan yang berhasil:

1. Membuat Tujuan yang Jelas

Sebelum kamu membuat halaman, tentukan terlebih dahulu tujuan kampanye iklan yang kamu inginkan. 

Sebaiknya, tetapkan tujuan yang spesifik dan fokus hanya pada satu tujuan di dalam halaman yang ingin kamu buat. 

Apakah halaman kamu ditujukan untuk membuat pengunjung mendaftar, mengisi formulir, meninggalkan informasi kontak, melakukan registrasi, mengklik download, atau bahkan sampai ke tahap melakukan transaksi di halaman tersebut? 

Dengan cara ini, halaman yang kamu buat dapat efektif dalam mengonversi pengunjung.

2. Memahami Target Audience

Saat ini, semakin banyak orang yang menggunakan internet, sehingga kamu dapat memanfaatkannya dengan membuat halaman untuk meningkatkan penjualan produk kamu.

 Dengan menggunakan landing page, kamu dapat menjangkau orang untuk membeli produk kamu. 

Namun, kamu perlu menentukan target audiens kamu terlebih dahulu agar tujuan yang akan kamu buat tepat sasaran dan lebih efektif. 

Ketahui siapa audiens yang kamu inginkan, pertimbangkan demografi, perilaku, minat, dan masalah yang dapat kamu selesaikan melalui produk kamu. 

Hal ini akan membantu landing page kamu menjadi menarik dan efektif untuk mereka.

3. Desain yang Menarik dan Responsif

Desain visual yang menarik memegang peran penting dalam membentuk kesan pertama pengunjung. 

Pastikan halaman kamu memiliki desain yang bersih, informatif, dan responsif, sehingga dapat diakses dengan baik di berbagai perangkat. 

Pilih warna sesuai dengan branding kamu, gunakan gambar, video, dan aspek visual lainnya. 

Dengan memperhatikan aspek desain visual landing page, kamu akan dapat membentuk kesan pertama pengunjung yang lebih baik dan meningkatkan konversi.

Baca Juga: Iklan Landing Page Tidak Convert? Pakai Tracking Nomor WA dari Everpro!

4. Headline yang Kuat dan Relevan

Gunakan headline singkat, padat, dan menarik untuk menarik perhatian pengunjung, sambil menjelaskan manfaat produk atau layanan kamu. 

Frasa catchy dapat membuat mereka penasaran, terutama jika berupa pertanyaan dengan petunjuk bahwa jawabannya terdapat dalam konten. 

Menyisipkan angka atau data dalam headline akan meningkatkan ketertarikan pembaca. 

Pastikan headline konsisten dengan konten landing page kamu, yang tidak hanya memperkuat kredibilitas dan profesionalisme, tetapi juga meningkatkan konversi.

5. Deskripsi yang Menarik dan Singkat

Sertakan deskripsi singkat yang menjelaskan nilai tambah produk atau layanan kamu. Deskripsi produk yang baik harus mencakup informasi tentang fitur dan manfaat produk atau layanan kamu. 

Kamu dapat menggunakan bahasa yang bersahabat dan natural untuk deskripsi singkat agar terdengar menarik. 

Selain itu, pastikan deskripsi produk kamu konsisten dengan branding dan pesan yang ingin kamu sampaikan. Dengan deskripsi produk yang baik, kamu dapat menarik minat pengunjung dan meningkatkan konversi.

Baca Juga: 6 Cara Optimasi Landing Page, Salah Satunya dengan GT Matrix A dari Everpro

6. Call-to-Action (CTA) yang Jelas

Tempatkan CTA dengan jelas di landing page kamu. Gunakan kata-kata yang mengajak tindakan, seperti “Beli Sekarang,” “Daftar Gratis,” atau “Dapatkan Penawaran Spesial.” 

CTA atau Call to Action adalah elemen penting dalam sebuah landing page yang mendorong pengunjung untuk melakukan tindakan tertentu, seperti membeli produk, mendaftar, atau mengunduh informasi. 

CTA yang jelas dan menarik dapat meningkatkan konversi dan membantu mencapai tujuan pemasaran kamu. 

Dukung CTA kamu dengan desain yang menarik dan sesuai dengan tampilan keseluruhan landing page kamu untuk hasil yang lebih efektif.

7. Short Form

Formulir yang tidak terlalu panjang dan sederhana akan membantu mengurangi kelelahan pengguna saat mengisi formulir.

Minta informasi yang memang dibutuhkan untuk menghindari kelelahan pengguna, seperti nama, alamat email, dan informasi relevan lainnya yang diperlukan untuk tujuan pengisian formulir.

Pastikan untuk memberikan validasi dan feedback saat pengguna mengisi formulir. Hal ini akan membantu pengguna untuk mengidentifikasi dan memperbaiki kesalahan dengan cepat sebelum mengirim formulir.

Baca Juga: 5 Tahap Membangun Marketing Funnel yang Efektif dengan Everpro

8. Social Proof dan Ulasan Pelanggan

Tambahkan testimoni dan ulasan pelanggan untuk memberikan bukti sosial mengenai kredibilitas produk atau layanan kamu. Ulasan positif dapat meningkatkan kepercayaan pengunjung terhadap bisnis kamu. 

Manfaat dari testimoni tersebut adalah meningkatkan kepercayaan, membangun reputasi, meningkatkan konversi, serta mengidentifikasi area yang perlu ditingkatkan.

9. GT Matrix Skor A

Pastikan halaman kamu memuat dengan cepat. Kecepatan halaman yang lambat dapat menyebabkan pengunjung meninggalkan situs. Halaman yang memuat dengan cepat sangat penting untuk pengalaman pengunjung. 

Jika halaman memuat terlalu lama, pengunjung mungkin akan meninggalkan landing page kamu dan mencari alternatif lain. 

Untuk mempercepat waktu muat halaman, pastikan kamu telah mengoptimalkan gambar dan mengurangi ukurannya.

Selain itu, pertimbangkan penggunaan teknologi kecepatan halaman seperti lazy loading atau caching untuk meningkatkan kecepatan halaman. 

Dengan memperhatikan kecepatan halaman, kamu dapat meningkatkan pengalaman pengunjung dan meningkatkan konversi.

10. Analisis dan Pembaruan Terus Menerus

Lakukan analisis kinerja landing page secara teratur. 

Penggunaan alat analisis seperti Google Analytics, mengidentifikasi area yang perlu ditingkatkan, dan pembaruan berdasarkan hasil analisis adalah langkah-langkah yang dapat kamu lakukan untuk meningkatkan kinerja landing page.

Langkah-Langkah Membuat Landing Page di Everpro

Untuk membuat landing page di Everpro, kamu perlu mengikuti serangkaian langkah-langkah yang akan membantu kamu dalam membuat halaman yang menarik dan efektif untuk tujuan pemasaran atau promosi

1. Masuk/Daftar Everpro

Buka website Everpro terlebih dahulu, lalu kamu akan menemukan menu “Masuk/Daftar” yang terletak di pojok kanan atas. Kliklah menu tersebut.

cara membuat landing page
Sumber: Everpro

Setelah kamu mengklik menu “Masuk/Daftar”, akan muncul halaman seperti di bawah. Jika kamu belum memiliki akun, daftarkan akun kamu dengan menggunakan email atau nomor handphone

cara membuat landing page
Sumber: Everpro

2. Pilih Menu Drop-Down Funnel

Setelah kamu mendaftar untuk memiliki akun Everpro, akan muncul beranda dari Everpro. Selanjutnya, kamu bisa menuju menu “Funnel”, lalu buka menu drop-down, dan pilih opsi “Landing Page”.

cara membuat landing page
Sumber: Everpro

Akan muncul tampilan seperti di bawah ini, lalu kamu bisa klik “Buat Landing Page”

cara membuat landing page
Sumber: Everpro

3. Memasukkan Nama Sub Domain

Buat subdomain baru dengan memasukkan nama subdomain yang diinginkan. Kemudian, klik “Simpan” untuk menyelesaikan prosesnya.

cara membuat landing page
Sumber: Everpro

Perhatikan nama subdomain yang kamu pilih, apabila nama subdomain sudah diambil oleh orang lain akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini.

cara membuat landing page
Sumber: Everpro

Jika subdomain yang kamu pilih belum diambil oleh orang lain, akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini. Lalu klik pilihan “Ya, Bersedia”.

cara membuat landing page
Sumber: Everpro

4. Mendapatkan Notifikasi

Kamu akan mendapatkan notifikasi seperti gambar di bawah ini

cara membuat landing page
Sumber: Everpro
cara membuat landing page
Sumber: Everpro

Halaman yang kamu buat sudah berhasil dan kamu bisa melakukan edit template landing page sesuai dengan yang kamu inginkan.

Para marketer sering mengandalkan landing page sebagai strategi untuk meningkatkan jumlah calon pelanggan atau penjualan produk atau jasa secara spesifik.

Sampai juga di akhir penghujung artikel ini! Sekarang pastinya kamu sudah tahu apa itu landing page dan cara membuat landing page dengan mudah, bukan?

Semoga informasi di atas bermanfaat bagi kamu yang mencari tahu cara membuat landing page yang kamu cari.

Kamu bisa share artikel ini ke media sosial kamu secara gratis. Nantikan informasi bermanfaat lainnya hanya di Everpro, ya!

Kamu saat ini memiliki bisnis tapi belum membuat landing page serta memasang hosting? Everpro Funnel solusinya! Buat landing page GRATIS hosting dan domain tanpa perlu bisa coding, lho!

Coba gunakan layanan Funnel dari Everpro yang pastinya bisa tingkatkan konversi jualan online kamu!

Benefit Everpro Funnel

  • Mudah Buat LP Dari 0+ Tersedia Puluhan Template LP Siap Pakai
  • GRATIS Hosting & Custom Subdomain
  • GTMetrix Grade Pasti Upper-A
  • Terintegrasi Langsung dengan Ekosistem Everpro

Ayo daftarkan segera untuk merasakan keuntungan dari Everpro Funnel!

Daftar Sekarang

Picture of Safira Rasendriya

Safira Rasendriya

SEO Content Writer yang memiliki minat di digital marketing dan bisnis. Dengan latar belakang pendidikan dalam bidang Digital Marketing, saya telah mengembangkan keterampilan menulis yang kuat. Saya percaya bahwa kombinasi antara kreativitas dan optimasi dapat menyampaikan pesan dengan cara yang menarik dan informatif.
Share:
Everpro

Yuk, Dapatkan Promo dan Penawaran Istimewa dari Berbagai Layanan Everpro untuk Tingkatkan Bisnismu! 

Artikel Lainnya