Create Order (Process Order)

Pada tutorial ini anda akan mengetahui cara Create Order – Process Order

1. Produk

1.1 Penjelasan Entry Point Untuk Create Order

 

Untuk dapat menginputkan leads orderan anda dapat pilih section “Produk”, kemudian pilih produk yang akan diinputkan dengan klik button “Pilih Aksi”. Pada button tersebut terdapat beberapa pilihan untuk melakukan tindakan diantaranya:

  1. Lihat Checkout Form
  2. Buat Order dari Marketplace
  3. Buat Landing Page
  4. Bulk Leads
  5. Salin URL Checkout
  6. Embed Checkout Form

 

1.2 Penjelasan Cara Input Order Melalui Checkout Form (Non Marketplace)

Anda dapat menginputkan data customer pada kolom yang telah anda setting sebelumnya, sebagai contoh anda dapat memasukan data sebagai berikut:

  1. Pilih Produk dan jumlah
  2. Nama Penerima
  3. Nomor Whatsapp
  4. Alamat Detail
  5. Kelurahan/Kecamatan
  6. Kodepos
  7. Catatan
  8. Jenis Pembayaran
  9. Pilih Ekspedisi
  10. Pilih Layanan

Rincian Pesanan

Rincian harga pembayaran pesanan dapat dilihat detail pembayarannya pada section terlampir.

 

1.3 Penjelasan Cara Input Order Melalui Checkout Form (Marketplace)

Cara Input Order melalui Checkout Form Marketplace

Anda dapat menginputkan data customer pada kolom yang telah anda setting sebelumnya, sebagai contoh anda dapat memasukan data sebagai berikut:

  1. Pilih Produk dan jumlah
  2. Nama Penerima
  3. Nomor Whatsapp
  4. Alamat Detail
  5. Kelurahan/Kecamatan
  6. Kodepos
  7. Catatan
  8. Jenis Pembayaran
  9. No Resi Marketplace
  10. Upload Resi (File PDF resi dari marketplace)
  11. Pilih Ekspedisi

Rincian Pesanan

Rincian harga pembayaran pesanan dapat dilihat detail pembayarannya pada section terlampir.

1.4 Success Page Order

Success Page Order

Setelah selesai menginputkan data orderan customer anda akan diarahkan ke halaman Success Page Order

Data detail orderan akan muncul diantaranya:

  1. Leads ID
  2. Estimasi lamanya pengiriman
  3. Total biaya dan rincian pesanan dengan detailnya
  4. Pengiriman dan jenis pembayaran yang dipilih

2. Leads

2.1 Penjelasan Dapat Leads dan Penggunaannya

Proses Leads

Memproses pesanan artinya anda sudah yakin bahwa pesanan akan diteruskan kepada pihak pemilik barang (Vendor) untuk melakukan pengiriman pada calon pembeli anda. Pesanan yang sudah diproses tidak dapat dibatalkan kembali.

Memproses pesanan dapat dilakukan dengan 2 cara yaitu Proses Bulk untuk memproses banyak pesanan dalam satu waktu, atau Proses Satuan.

 

2.2 Memproses Pesanan (Proses Satuan)

Ubah Leads

Jika anda ingin memberikan diskon dan mengubah nominal total pembayaran silahkan ikuti langkah sebagai berikut:

  1. Klik tombol “Ubah Leads”
  2. Masukan nomimal total COD yang diinginkan (Nominal total tidak dapat diubah dibawah harga minimum jual)

2.3 Penjelasan Proses Bayar Produk

  1. Masuk ke menu Leads.
  2. Tekan nomor ID leads dari pesanan yang ingin diproses.
  3. Anda akan melihat detail pesanan, lalu tekan tombol Proses Leads.
  4. Pilih metode pembayaran menggunakan Saldo Sourcing atau Bayar Dulu.

 

3. Shipping

3.1 Penjelasan Pantau Order

Setelah leads anda berhasil diproses maka secara otomatis nomor resi orderan akan terbuatkan dan diproses oleh supplier/brand dihari kerja sebelum jam Cut Off Orderan.

Anda dapat memantau progress dari orderan yang telah diprosesnya dengan langkah-langkah berikut:

  1. Anda dapat mengakses section Shipping > Kirim Order
  2. Anda dapat melacak orderan dengan melakukan clilk pada tombol “Lacak”

Notes: Tidak semua barang memiliki File Pendukung yang lengkap.

4. Produk

4.1 Penjelasan Tentang Saldo Sourcing

Saldo Sourcing

“Saldo Sourcing” berarti saldo yang hanya dan dapat digunakan untuk pembayaran biaya Harga Pokok Penjualan (HPP) pada menu Sourcing dengan besaran yang telah dilakukan Leverage sebelumnya. Besaran Saldo Sourcing mengacu pada pemakaian pembayaran produk pada platform Everpro.

“Leverage” berarti sejumlah dana yang Anda bayarkan ke dalam Saldo Jaminan dan dapat meningkatkan hasil Saldo Sourcing hingga 10x. Leverage akan aktif apabila terdapat minimum dana di Saldo Jaminan. Leverage hanya berlaku untuk pembayaran produk pada menu Sourcing di platform Everpro.

“Saldo Jaminan” berarti saldo yang tertampung yang dapat digunakan untuk proses Leverage pada Saldo Sourcing.

“Dana Tertahan” berarti Saldo Jaminan akan dapat ditarik kembali ke rekening Anda setelah semua pengiriman terselesaikan baik diterima oleh customer maupun kembali ke pengirim.

 

4.2 Penjelasan Tentang Top Up

Catatan:

  1. Jumlah dana top up ke dalam Saldo Jaminan adalah sebesar Rp100.000 (seratus ribu Rupiah);
  2. Setelah Saldo Jaminan ditingkatkan dengan proses penerimaan manfaat (leverage), maka kamu akan mendapatkan Saldo Sourcing sebesar Rp1.000.000 (satu juta Rupiah);
  3. Saat kamu melakukan pemesanan Produk (order) sebesar Rp200.000 (dua ratus ribu Rupiah), sisa Saldo Sourcing kamu menjadi Rp800.000 (delapan ratus ribu Rupiah)
  4. Sisa saldo pada Saldo Sourcing dapat kamu gunakan kembali untuk melakukan pemesanan Produk (order) lainnya; dan
  5. Selama proses pengiriman Produk oleh penyedia jasa pengiriman (3PL), kamu tidak dapat menarik Saldo Jaminan sebesar Rp100.000 (seratus ribu Rupiah) milik kamu karena status pemesanan Produk (order) masih dalam pengiriman dan perlu menunggu hingga status pemesanan Produk (order) berhasil diterima oleh Konsumen atau kembali ke pengirim (RTS).

Yuk mulai berjualan online sekarang dengan produk terkurasi dari Everpro Sourcing!

Apabila ada yang ingin ditanyakan, boleh hubungi tim Everpro pada Nomer WhatsApp dibawah ini

https://bit.ly/whitelistsaldosourcing / 085172230615

 

Cara melakukan Top-Up Saldo Jaminan

  1. Masuk ke menu My Balance https://customer.everpro.id/my-balance/revamp dan kemudian pilih tombol “Top Up”

  2. Setelah anda pilih tombol Top-Up, akan muncul pop up berupa pilihan saldo yang akan bisa anda top up. Pilih Saldo Jaminan. Mohon diperhatikan bahwa jika anda melakukan top up via e-Wallet atau Virtual Account maka anda akan dikenakan biaya admin sehingga mohon dipastikan untuk melakukan pengaturan besaran saldo top up dengan melebihkan besaran top up. Adapun jika ingin terbebas dari biaya admin maka anda dapat memilih metode pembayaran “Lainnya” yaitu dari Saldo Bisa Ditarik.
  3. Setelah anda top-up maka secara otomatis anda akan memiliki saldo sourcing senilai 10 kali lipat dari nilai saldo jaminan. Untuk mengetahui detailnya. Anda dapat click pada tombol “Detail”
  4. Pop up akan muncul untuk memberitahu anda detail saldo sourcing dan penggunaan saldo sourcing yang sudah anda lakukan maupun sisa saldo sourcing yang dapat anda pergunakan.

4.3 Penjelasan Tentang Penggunaan Saldo Sourcing (Single Leads)

Cara melakukan Top-Up Saldo Jaminan

  1. Pilih leads yang ingin diproses lalu pilih “Proses Leads” atau “Bulk Proses”

  2. Setelah anda click maka akan muncul pop up konfirmasi seperti pada gambar di bawah ini. Anda dapat melihat sisa saldo sourcing yang dapat anda pergunakan dan juga total pembayaran dari leads yang anda akan proses.

  3. Click Gunakan Saldo Sourcing untuk kemudian anda akan diarahkan ke menu Pembelian. Status ID Pembelian yang diproses akan menjadi “Debt” atau “Terhutang”
  4. Setelah ID pembelian terbuat, maka secara otomatis orderan shipping akan terbuat.

4.4 Penjelasan Tentang Penggunaan Saldo Sourcing (Multiple Leads/Bulk Proses)

Secara proses hampir sama dengan memproses single leads, yang membedakan adalah ketika anda memproses bulk leads secara bersamaan maka akan terbuat ID Pembelian sesuai dengan leads yang anda proses. Berikut penjelasannya

  1. Pilih leads yang anda akan proses secara multiple. Sebagai contoh di bawah ini, saya akan memproses 2 (dua) leads secara bersamaan. Pada total pembayaran maka akan otomatis terjumlahkan berapa total HPP untuk kedua leads tersebut.

  2. Click Gunakan Saldo Sourcing lalu anda akan diarahkan ke menu pembelian. Di menu pembelian, akan terlihat bahwa kedua leads akan memiliki kedua ID pembelian yang berbeda. Yang sama adalah waktu pemrosesannya.

  3. Jika anda kembali menuju menu Leads  maka akan terlihat bahwa status leads sudah menjadi processing dan orderan shipping sudah terbuat.