Everpro

Usaha Modal 100 Juta, Hasilkan Modal Dua Kali Lipat Nih!

Punya modal besar dengan usaha modal 100 juta tapi masih bingung buat apa? Coda deh tanya-tanya seputar referensiny, yuk simak selengkapnya disini.

Baca juga: Usaha Modal 15 Juta yang Bikin Untung Maksimal!

Usaha Modal 100 Juta

Berikut beberapa usaha modal sebesar 100 juta yang bisa di kelola dengan membangun usaha:

Cafe

usaha modal 100 juta
Sumber: Google.com

Siapa nih yang suka nongkrong bahkan lebih dari 3 jam, pasti anak Cafe. Kalau kamu anak Cafe yuk coba challenge diri untuk membuka usaha Cafe jika sudah memiliki modal 100 juta. Memang bukan hal yang mudah tapi bisa dicoba merintis cafe dengan dana yang ada.

Untuk sewa tempat pertahun mungkin bisa sewa tempat yang lebih kecil dengan harga 25 juta, lalu dekorasi kafe bisa menghabiskan dana sebanyak 20 juta. Setelah itu sisa uangnya bisa di jadikan modal sebagai bahan utama produk cafe yang akan di jual.

Toko Kosmetik

Kosmetik menjadi salah satu incaran semua wanita, oleh karena itu kosmetik bisa menjadi peluang untuk dijadikan sebagai usaha. Dengan modal 100 juta mungkin kamu bisa gunakan untuk sewa tempat dan belanja kosmetik yang diminati oleh masyarakat sekitar, mulai dari :

  • Foundation
  • primer base skin
  • Concealer
  • Loose Powder
  • BB Cream
  • Bedak
  • Blush On
  • Eye Shadow
  • Maskara
  • Highlighter
  • Lipstick
  • Eyebrow Pencil

Toko Frozen Food

usaha modal 100 juta
Sumber: Google.com

Mana nih para pecinta frozen food? Frozen food adalah makanan olahan daging ayam atau sapi yang di awetkan sehingga begitu banyak yang menyukai makanan ini.

Berikut macam-macam frozen food yang ada di pasaran:

  • Nugget
  • Sosis
  • Bakso
  • Dimsum
  • Siomay
  • Baso Tahu
  • Otak-otak
  • Beef Slice
  • Suki-Suki
  • Mozarella
  • Yoghurt
  • Fresh Milk

Baca Juga: Ingin Usaha Dengan Modal 50 Juta? Ini 10 Ide Usahanya!

Grosir Sembako

Sebelum membuka usaha sembako, sebaiknya kamu tau dulu jenis produk apa saja yang dikatakan dengan sembako, sembako adalah istilah yang diambil dari sembilan bahan pokok. Artinya 9 bahan ini menjadi kebutuhan utama untuk keberlangsungan kehidupan manusia terutama dalam sisi pangan.

Berdasarkan sumber terpercaya menurut “Kepmenperindag 115/1998” yang termasuk kepada 9 bahan pokok adalah:

  • Beras
  • Gula pasir
  • Minyak goreng dan mentega
  • Daging sapi dan ayam
  • Telur ayam
  • Susu
  • Bawang Merah & Putih
  • Bahan bakar untuk masak. Gas, minyak tanah dll
  • Garam beryodium

Butik

Toko baju dengan butik itu tidak sama, ada beberapa perbedaan yang harus kamu ketahui, yaitu :

  • Proses pembuatan yang berbeda, bukti biasanya di buat dan di rancang sendiri oleh tangan secara langsung, sedangkan toko baju, bajunya di buat oleh mesin secara massal.
  • Penentuan harga jual, biasanya ini tergantung dengan brand yang di gunakan, apakah brandnya terkenal atau tidak.
  • Variasi pakaian yang dijual tentulah beda, kalau baju di toko sudah terlalu banyak yang sama, karena di buat dengan mesin. Sedangkan baju butik, dibuat dengan ciri khas, sehingga tidak akan sama, meskipun terlihat sama.

Demikian pembahasan tentang usaha modal 100 juta, dengan modal sebanyak ini pun kini kamu bisa mencari produk termurah dari supplier tangan pertama di Everpro Product Sourcing!

distributor kosmetik
Sumber: Pinterest.com
Picture of Afifah Permata Hasanah

Afifah Permata Hasanah

Afifah Permata Hasanah adalah SEO Content Writer di Blog Everpro yang aktif menulis dan membagikan artikel informatif dan inspiratif seputar bisnis, logistik, tips usaha, digital marketing, dan dasar-dasar komputer.
Share:
Everpro

Yuk, Dapatkan Promo dan Penawaran Istimewa dari Berbagai Layanan Everpro untuk Tingkatkan Bisnismu! 

Artikel Lainnya