Cara Setting WhatsApp Business Dari Akun Biasa

Ingin meningkatkan profesionalisme bisnis kamu dan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada pelanggan? Mengubah setting akun WhatsApp biasa menjadi akun Business bisa menjadi solusi yang tepat!

WhatsApp Business bisa menjadi alat yang sangat berguna di era digital saat ini. WA Bisnis merupakan alat yang sangat penting yang harus digunakan pada bisnis.

Karena WA kini sudah digunakan oleh 112 juta pengguna di Indonesia pada tahun 2023 menurut data yang dikeluarkan GoodStats.

Selain itu, WA Bisnis sangat penting karena bisa memberikan manfaat seperti komunikasi yang lebih efisien, meningkatkan keterlibatan pelanggan, memperkuat branding, analisis data dan lain-lain.

Pada artikel ini kami akan memberikan cara lengkap untuk melakukan setting akun WhatsApp Business untuk keperluan bisnis. Mari simak selengkapnya di bawah ini

Cara Setting WhatsApp Biasa ke Akun Business

cara setting whatsapp business
Sumber: pexels.com

Berikut beberapa tahapan cara setting WhatsApp untuk bisnis:

1. Cadangkan Akun WA

Cara yang pertama yang harus kamu lakukan untuk mengubah WhatsApp biasa ke akun bisnis adalah dengan mencadangkan akun WA. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Buka WhatsApp Messenger
  • Klik titik tiga kemudian pilih setelan, untuk pengguna Android. Klik pengaturan layar chat untuk pengguna iPhone
  • Pada menu setelan, pilih chat, kemudian cadangkan chat, lalu pilih cadangkan atau cadangkan sekarang

2. Unduh Aplikasi WA Bisnis

Setelah berhasil mencadangkan chat, selanjutnya kamu bisa mengunduh aplikasi WhatsApp Bisnis. 

Kamu bisa mengunduhnya melalui PlayStore untuk Android dan AppStore untuk pengguna iPhone.

3. Tinjau Ketentuan Layanan

Setelah mengunduh pastikan untuk meninjau semua ketentuan layanan WhatsApp Business. Klik Setuju dan lanjut untuk menerima semua ketentuan yang berlaku.

4. Daftarkan Nomor WA yang Sebelumnya

Setelah menyetujui semua ketentuan layanan yang berlaku selanjutnya kamu bisa langsung mendaftarkan nomor WA yang sebelumnya. 

Biasanya aplikasi akan secara otomatis mengetahui nomor WhatsApp yang kamu gunakan. Pilih opsi dengan nomor telepon bisnis kamu.

5. Transfer Akun WA Biasa ke WA Bisnis

Jika sudah melalui tahapan daftar nomor WA selanjutnya kamu bisa memulai proses transfer akun. Pastikan untuk tidak menutup aplikasi dan telepon dalam keadaan aktif sampai proses transfer akun selesai.

Kamu mungkin akan diminta untuk memulihkan atau backup data dari cadangan yang sudah kamu cadangkan sebelumnya. Pilih Lanjut atau Pulihkan lalu pilih Lanjut jika diminta.

Nah, sebelum lanjut ke tahap selanjutnya, kamu pasti sudah menyadari pentingnya penggunaan WhatsApp Business dalam sebuah bisnis kan?

Biar makin mantap lagi kamu bisa menggunakan layanan Everpro Chat yang punya fitur melimpah biar bisnis makin efisien lagi!

6. Beri Izin Akses Kontak

Ketika ada notifikasi untuk memberikan akses kontak kamu bisa langsung menyetujuinya agar semua kontak yang ada dalam smartphone kamu ditambahkan ke aplikasi WhatsApp Business. 

Selain akses kontak, kamu juga bisa mengizinkan akses ke media seperti foto, video ataupun file untuk berbagi file media.

cara setting whatsapp business
Sumber: pexels.com

7. Buat Akun dengan Nama yang Tepat 

Pada tahapan ini kamu bisa memilih nama yang tepat untuk akun WhatsApp Business. Pilihlah nama yang tepat dan relevan serta menggambarkan bisnis kamu.

Cari tahu rekomendasi nama bisnis agar nama kamu terlihat menarik di mata pelanggan.

8. Set Katalog Produk

Kamu bisa melakukan pengaturan katalog produk pada WhatsApp Business. Dengan cara pilih titik tiga di pojok kanan atas lalu pilih Business Tools dan pilih Catalog lalu Add item.

9. Atur Profil Bisnis

Kemudian pastikan untuk mengatur profil bisnis dengan menambahkan sejumlah informasi penting seperti alamat, deskripsi, jam kerja, dan informasi penting lainnya. 

Pilih lihat kemudian pilih Profil Bisnis.

10. Setting Label Pesan

Label pesan berguna untuk mengorganisir percakapan dengan pelanggan. Kamu bisa mengelompokkan pesan berdasarkan kategori menggunakan cara ini.

Caranya adalah dengan klik ikon titik tiga di pojok kanan atas, kemudian pilih pengaturan lalu fitur bisnis lalu Label. Klik tambah label baru untuk setting label pesan WA Bisnis.

Selain penggunaan label kamu juga bisa mengorganisir dan mengelola chat dari pelanggan dengan sangat mudah menggunakan layanan Everpro Chat. 

Everpro Chat punya banyak fitur unggulan yang bisa kamu gunakan untuk mengelola pesan dan komunikasi dengan pelanggan agar dapat meningkatkan kepuasan pelanggan.

Pelajari lebih lanjut Everpro Chat biar bisnis kamu makin cuan!

Share:
Everpro

Yuk, Dapatkan Promo dan Penawaran Istimewa dari Berbagai Layanan Everpro untuk Tingkatkan Bisnismu! 

Artikel Lainnya