Everpro

Cucian Bersih, Untung Berlimpah! Panduan Sukses Memulai Usaha Laundry Rumahan

Apakah kamu berkeinginan untuk membuka usaha laundry rumahan? Jika iya, maka artikel ini tepat untuk kamu simak sampai habis!

Perkembangan zaman yang membuat semua hal menjadi serba cepat ditambah dengan kesibukan yang menyelimuti banyak orang membuka peluang bisnis yang menjanjikan yaitu usaha laundry rumahan.

Dengan adanya usaha seperti ini menjadi solusi yang sangat praktis bagi mereka yang tidak memiliki waktu banyak untuk mencuci pakaiannya.

Sekarang, kamu tidak perlu takut untuk memulai usaha ini karena Everpro akan mengupas mengenai usaha laundry yang menguntungkan dan memiliki jangka panjang.

Peluang Usaha Laundry Rumahan

usaha laundry rumahan
Sumber: Freepik

Bisa dikatakan bahwa usaha laundry merupakan usaha rumahan yang tidak ada matinya. Sebab, usaha tersebut dibutuhkan bagi banyak orang yang memiliki keterbatasan waktu.

Oleh karena itu, peluang bisnis ini cukup besar dan bisa kamu manfaatkan karena orang dengan kesibukan yang padat juga membutuhkan pakaian yang bersih.

Bisnis ini bisa dimulai dari rumahan terlebih dahulu karena tidak menutup kemungkinan kalau tetangga kamu baik itu pekerja, perantau, maupun pelajar akan membutuhkan.

Langkah Awal Memulai Bisnis Laundry Rumahan

usaha laundry rumahan
Sumber: Freepik

Dalam memulai suatu bisnis pastinya kamu membutuhkan strategi atau tips agar berhasil dengan lancar dan menguntungkan, maka dari itu simak langkah-langkah dibawah ini.

  • Merencanakan Biaya Modal

Langkah awal dalam memulai bisnis yaitu merencanakan biaya modal yang akan keluar untuk membeli kebutuhan usaha laundry rumahan.

Ada beberapa yang perlu kamu perhitungkan selain kebutuhan alat laundry misalnya seperti biaya operasional gaji karyawan apabila kamu memilikinya, biaya utilitas (listrik, air, internet, telepon, dan lain-lain).

Modal usaha laundry bisa kamu sesuaikan dengan seberapa mampu kamu dapat mengeluarkan biaya. Jadi, jangan memaksakan keadaan, ya!

  • Menentukan Lokasi yang Strategis

Faktor penentu apakah suatu usaha ramai atau tidak bisa dilihat dari lokasi yang strategis. Namun, di zaman serba digital ini faktor tersebut bisa di atasi.

Akan lebih baik jika usaha rumahan ini berdekatan dengan wilayah perkantoran, pabrik, hotel, atau kampus, sehingga kamu memiliki pelanggan potensial.

  • Mencari Alat dengan Kualitas Terbaik

Memberikan hasil terbaik ke pelanggan tentunya dibutuhkan alat yang terbaik agar terjamin kualitas dari laundry kamu, sehingga strategi marketing word of mouth akan bekerja dengan mudah.

Sangat disarankan untuk kamu mencari banyak referensi kelebihan dan kekurangan dari setiap alat karena penggunaannya memiliki jangka waktu yang lama.

Dengan begitu, kamu akan menentukan dan memiliki alat dengan kualitas terbaik dan juga awet untuk kedepannya.

  • Menentukan Harga Jasa yang Wajar

Adanya persaingan yang ketat dalam usaha ini membuat kamu perlu lebih teliti lagi dalam menentukan harga jasa yang wajar.

Jangan sampai harga yang kamu tentukan terlalu tinggi atau membuatmu rugi. Sebaiknya kamu melihat kondisi di sekitar dan menimbang-nimbang perkiraan harga jasa yang wajar untuk lingkungan tersebut.

Jadi, kamu tidak akan ceroboh dalam menentukan harga jasa dan tepat sasaran karena sudah melakukan survei terlebih dahulu.

  • Menyediakan Layanan Antar Jemput

Strategi word of mouth membuka gerbang bagi semua orang baik yang dekat maupun jauh dengan lokasi laundry yang kamu miliki.

Layanan antar jemput dapat memudahkan mereka yang rela jauh-jauh ingin menggunakan jasa laundry karena sudah nyaman dan terpercaya.

Jangan lupa untuk menentukan harga antar jemput yang bisa menjadi keuntungan tambahan bagi bisnis kamu.

  • Membuat Promosi yang Memikat Pelanggan

Tak kalah pentingnya yaitu membuat kata-kata promosi laundry menarik yang bisa memikat hati banyak pelanggan agar menggunakan jasamu.

Kamu bisa membuat akun Instagram dan membuat konten seperti coming soon, atau spill diskon atau promo yang akan diberikan saat pembukaan usaha laundrymu.

Bisa juga membuat banner dengan copywriting yang menarik, sehingga mata calon pelangganmu akan tertuju pada promosi yang kamu buat.

Modal untuk Buka Usaha Laundry Rumahan

usaha laundry rumahan
Sumber: Freepik

Memanfaatkan rumah sebagai tempat untuk usaha laundry dapat menghemat biaya modal usaha laundry dan tidak perlu untuk menyewa tempat seperti ruko.

Untuk memulai usaha laundry kamu dapat mulai dari modal Rp 10.000.000 dengan rincian sebagai berikut.

Kebutuhan

Harga

Setrika (2 pcs)

Rp 500.000

Pewangi (1 bulan)

Rp 500.000

Biaya Utilitas

Rp 500.000

Mesin Cuci

Rp 5.000.000

Mesin Pengering Pakaian

Rp 2.000.000

Lemari, Alat Jemur, Rak

Rp 1.000.000

Promosi

Rp 500.000

TOTAL

Rp 10.000.000

Kurang lebih modal yang dibutuhkan dengan alat dan kebutuhan lainnya sekitar Rp 10 juta. Jika kamu memiliki kebutuhan tambahan, maka pastikan modal tersebut tercukupi, ya!

Rincian di atas merupakan asumsi saja dan kamu bisa mulai untuk merincikan kebutuhan yang dibutuhkan dengan menuliskan harga yang masuk di budget kamu.

Tidak perlu khawatir untuk memulai usaha dari modal kecil karena yang terpenting adalah kamu mempromosikan usaha dan memiliki kepercayaan diri yang tinggi disertai rasa optimis.

Apa Saja yang Perlu Disiapkan untuk Membuka Usaha Laundry Rumahan

usaha laundry rumahan
Sumber: Freepik

Dalam menjalankan usaha laundry tidak membutuhkan keahlian khusus, sehingga usaha rumahan yang cocok untuk pemula yang dapat dilakukan.

Untuk mendukung usaha kamu dalam memberikan kualitas terbaik, maka dari itu beberapa kebutuhan yang perlu disiapkan untuk membuka usaha laundry rumahan.

  • Mesin Cuci

Alat utama untuk menjalankan usaha laundry ialah mesin cuci yang memiliki dua jenis tipe, yaitu top load dan front load.

Perbedaan jenis mesin cuci yaitu tipe top load dapat lebih unggul dalam menampung berat pakaian, namun membutuhkan air serta deterjen lebih banyak.

Harga lebih murah dibandingkan dengan front load. Sedangkan front load lebih hemat air dan jenis mesin cuci ini umum digunakan kebanyakan usaha laundry.

Hasil cucian pun lebih bersih dan tidak perlu repot dalam mengangkat pakaian kotor yang dimasukkan ke dalam mesin cuci.

Namun, mesin cuci front load kamu perlu mengeluarkan uang lebih untuk membelinya karena memiliki harga yang lebih mahal ketimbang jenis top load.

  • Pewangi atau Deterjen Pakaian

Usaha laundry tak luput dari wewangian yang memiliki wangi semerbak namun juga membersihkan pakaian dari noda membandel.

Banyak sekali yang sudah berinovasi sesuai dengan deterjen atau pewangi yang digunakan misal untuk pakaian bayi dibedakan deterjen dan pewangi dengan pakaian dewasa karena memiliki kulit yang sensitif.

Deterjen dan pewangi dapat disesuaikan dengan tujuan laundry misalnya kamu ingin memiliki bisnis laundry eco-friendly, maka penggunaan pewangi atau deterjen yang vegan friendly.

  • Setrika 

Alat setrika memiliki peranan penting karena selain membuat pakaian rapi juga dapat terbebas dari kuman atau bakteri saat dijemur.

Kamu bisa memilih setrika pada umumnya atau setrika uap semua dapat disesuaikan budget yang dimiliki. Selain itu, meja setrika juga diperlukan untuk memudahkan dalam menyetrika supaya rapi hasilnya.

  • Tagging Pakaian

Banyaknya pelanggan yang menggunakan jasa kamu, maka pakaian pun juga menjadi banyak. 

Untuk menghindari risiko terjadinya pakaian yang tertukar atau hilang, sehingga kamu membutuhkan tagging pakaian sebagai alat penanda.

  • Timbangan Pakaian

Dihitung dengan harga kiloan, maka sangat memerlukan timbangan pakaian untuk mengukur atau menimbang berat pakaian dan memberikan informasi kisaran harga yang dikenakan.

Terdapat jenis timbangan pakaian digital yang mampu mengukur beban pakaian dengan akurat dan tepat.

  • Jemuran dan Hanger

Saat mengeringkan pakaian dengan sinar matahari akan membutuhkan alat seperti jemuran dan hanger untuk mengeringkan pakaian.

Perhatikan material yang digunakan hanger dan jemuran karena dapat merusak warna pakaian seperti buatan kawat yang makin lama kian berkarat.

Jemuran yang terdapat lipatan dapat memudahkan kamu ketika hujan sudah mulai turun dan kamu bergegas ingin turun untuk memindahkannya.

  • Keranjang Pakaian

Selain tagging pakaian, sebaiknya kamu memiliki keranjang untuk menghindari risiko pakaian pelanggan yang tertukar saat mencuci.

Tersedia banyak ukuran kapasitas keranjang yang bisa disesuaikan dengan banyaknya pakaian yang sedang kamu cuci agar muat.

  • Kantong Pakaian

Apabila pakaian sudah siap, rapi, dan bersih, maka kamu perlu mengemasnya dengan kemasan plastik agar pakaian terhindar dari debu dan kotoran saat diantar.

Pastikan sebelum dikemas pakaian sudah kering agar mudah untuk dimasukkan ke dalam kantong plastik pakaian.

Persen Keuntungan Laundry

Ternyata usaha yang tidak pernah sepi pelanggan ini memiliki cuan yang cukup menjanjikan untuk dijalankan, lho! Keuntungan yang akan kamu dapatkan bisa mencapai 30% dari harga jasa yang sudah ditentukan per kilogramnya.

Terlebih jika kamu membukanya di rumah dengan lokasi yang strategis yang akan ramai, sehingga tidak perlu mengeluarkan uang untuk menyewa ruko.

Gambar Usaha Laundry Rumahan

usaha laundry rumahan
Sumber: Freepik

Seperti pada gambar di atas merupakan gambaran usaha laundry rumahan yang bisa kamu ikuti untuk menghasilkan banyak cuan hanya dirumah.

Kamu bisa menggunakan nama laundry unik dan mudah diingat agar pelanggan dapat dengan mudah mengucapkan nama usaha laundry rumahan kamu.

Tempat yang bersih dan rapi juga sangat penting agar terlihat higienis, sehingga pelanggan tidak akan ragu untuk kembali lagi menggunakan jasa laundry kamu.

Agar gambar usaha laundry rumahanmu terlihat positif, maka berikan pelayanan dengan pendekatan yang ramah supaya pelanggan merasa diperlakukan seperti layaknya teman.

Akhirnya selesai sudah pembahasan tentang usaha laundry rumahan. Setelah membaca ini, semoga bermanfaat untuk kamu dan bisa dengan segera menjalankan sendiri di rumah.

Jangan lupa share artikel ini di media sosialmu dan nantikan selalu artikel informatif dan menarik seputar bisnis lainnya hanya di Everpro, ya!

Picture of Safira Rasendriya

Safira Rasendriya

SEO Content Writer yang memiliki minat di digital marketing dan bisnis. Dengan latar belakang pendidikan dalam bidang Digital Marketing, saya telah mengembangkan keterampilan menulis yang kuat. Saya percaya bahwa kombinasi antara kreativitas dan optimasi dapat menyampaikan pesan dengan cara yang menarik dan informatif.
Share:
Everpro

Yuk, Dapatkan Promo dan Penawaran Istimewa dari Berbagai Layanan Everpro untuk Tingkatkan Bisnismu! 

Artikel Lainnya

Cek Resi KGXpress Cepat Akurat

Cara cek resi KGXpress untuk tahu posisi dan status paket sangatlah mudah. Hanya perlu salin no. resi KGXpress, lalu masukkan ke “Nomor Resi Pengiriman” pada

Cek Resi Wahana Express Akurat Cepat

Lacak paket Wahana Express kini jadi lebih mudah dengan fitur Cek Resi Everpro. Cukup dengan salin nomor resi pengiriman, kemudian masukkan ke “Nomor Resi Pemesanan”

Сek Resi Tokopedia Cepat Akurat

Ketika belanja di Tokopedia, ada banyak pilihan kurir ekspedisi untuk mengirim paket. Meskipun ekspedisinya berbeda-beda, namun tetap bisa cek resi Tokopedia di satu fitur aja.