everpro

Apa Sih Perbedaan Landing Page dan Website? Ini Jawabannya!

Kamu masih bingung ngebedain landing page sama website? Coba simak informasi di bawah ini untuk mengetahui jawabannya!

Sebagai orang memiliki bisnis online, kamu pasti menggunakan website dan juga landing page sebagai salah satu marketing brand kamu. Nah, ternyata masih banyak yang belum tahu perbedaan antara landing page dan website, lho.

Kebanyakan orang masih menganggap jika landing page dan website adalah satu kesatuan. Tapi ternyata kedua istilah ini berbeda satu sama lain. Kami akan memberikan perbedaannya berikut ini. Check it out!

Apa itu Landing Page?

perbedaan landing page dan website
Sumber: unsplash.com

Sebelumnya masuk ke pembahasan mengenai perbedaannya, mari kita mengetahui terlebih dahulu apa pengertian dari landing page yang biasa dipakai untuk bisnis online.

Landing page yaitu halaman web yang dirancang untuk mendorong pengunjung untuk mengambil tindakan tertentu, seperti mendaftar menjadi membership, membeli produk atau informasi produk. Landing page seringkali digunakan dalam digital marketing, seperti kampanye pemasaran pay per click (PPC).

Baca juga: Apa itu Landing Page, Penasaran ya? Kepo Ini!

Apa itu Website?

landing page
Sumber: unsplash.com

Sementara itu pengertian website adalah kumpulan halaman web yang dihubungkan bersama di World Wide Web. Website dapat diakses oleh siapa saja yang memiliki koneksi internet. Website dapat berguna untuk berbagai tujuan seperti bisnis, pendidikan dan hiburan.

Kemudian, website sendiri biasanya terbuat dari bahasa pemrograman web, seperti HTML, CSS dan JavaScript. Bahasa pemrograman ini berguna untuk membuat halaman web yang terlihat menarik dan berfungsi dengan baik.

Baca juga: Cari Tahu! Perbedaan Landing Page dan Homepage

Perbedaan Landing Page dan Website

perbedaan landing page dan website
Sumber: unsplash.com

Setelah mengetahui pengertian dari kedua komponen ini, mari kita bahas perbedaan antara keduanya. Landing page dan website merupakan dua komponen penting dalam digital marketing. Namun, keduanya memiliki perbedaan utama yang harus kamu ketahui.

Landing page adalah halaman web tunggal yang dirancang untuk tujuan tertentu, seperti menjual produk atau berlangganan newsletter sedangkan website adalah kumpulan halaman web yang memberikan informasi bisnis atau organisasi.

1. Tujuan

Kemudian selain dari pengertian tersebut, kedua komponen ini juga memiliki perbedaan yang terletak pada tujuannya. Landing page memiliki tujuan yaitu untuk mendorong pengunjung mengambil tindakan tertentu yang kamu inginkan seperti berlangganan atau membeli produk.

Sedangkan website memiliki tujuan untuk memberikan informasi tentang bisnis, serta membangun hubungan dengan pengunjung. Selain itu website juga berisi beberapa halaman yang memuat beberapa konten seperti blog, informasi produk, dan lain-lain.

2. Struktur

Berikutnya perbedaan terletak pada stukturnya. Jika pada landing page memiliki struktur yang lebih sederhana dan fokus pada satu tujuan saja. Website di lain sisi, memiliki struktur yang lebih kompleks dan dapat mencakup berbagai halaman yang memberikan informasi yang berbeda.

3. Konten

Perbedaan selanjutnya terletak pada konten pada kedua komponen ini. Pada website terdapat konten yang dapat mencakup berbagai jenis konten, seperti artikel blog, foto, dan video.

Sedangkan pada landing page, konte yang ada pada landing page akan lebih spesifik dan relevan dengan tujuan dari pembuatan landing page.

4. Desain

Kemudian yang terakhir perbedaannya terletak pada desainnya. Landing page dirancang untuk menarik perhatian pengunjung dan mendorong mereka mengambil tindakan yang kamu inginkan.

Sedangkan website dirancang untuk memberikan informasi dan membangun hubungan dengan pengunjung.

Baca juga: Tersedia 6 Rekomendasi Landing Page Gratis Terbaik, Kepo ini!

Faktor Dalam Memilih Antara Landing Page atau Website

landing page
Sumber: unsplash.com

Kamu masih bingung mau menggunakan landing page atau website? Tenang, berikut adalah beberapa faktor yang harus kamu pertimbangkan sebelum memutuskan untuk memilih antara keduanya:

  • Tujuan

Pertama-tama yang harus kamu lakukan adalah mengetahui tujuan yang ingin kamu capai. Jika kamu menginginkan pengunjung untuk mengambil tindakan tertentu yang kamu mau, maka landing page merupakan pilihan yang tepat untuk kamu.

Tapi jika kamu ingin memberikan informasi tentang bisnis atau organisasi kamu, serta untuk membangun hubungan dengan pengunjung, maka website adalah piliha yang tepat untuk kamu.

  • Audiens

Setelah mengetahui tujuan yang kamu inginkan, maka selanjutnya adalah mempertimbangkan audiens yang kamu targetkan. Siapa yang akan mengunjungi halaman web kamu? Apa yang mereka cari?

Jika kamu memiliki audiens yang spesifik, maka landing page dapat menjadi cara yang baik untuk menargetkan mereka. Jika kamu memiliki audiens yang lebih umum, maka website dapat menjadi pilihan yang lebih baik.

  • Anggaran

Pertimbangan berikutnya yaitu anggaran yang kamu punya. Jika kamu memiliki budget yang lebih banyak maka website dapat menjadi pilihan yang tepat untuk kamu. Tapi jika kamu terbatas oleh biaya, maka landing page dapat menjadi pilihan yang tepat.

  • Waktu

Terakhir yaitu pertimbangan dari segi waktu yang kamu keluarkan. Jika kamu tidak memiliki banyak waktu untuk mengurus dan membuat mengurus hal ini, maka kamu dapat memilih landing page karena landing page lebih cepat dan mudah dibuat dibandingkan website.

Tips Penggunaan Website Untuk Bisnis

website
Sumber: unsplash.com

Jika kamu memilih untuk menggunakan website untuk bisnis kamu, berikut kami berikan tips yang bisa terapkan agar website yang kamu buat efektif dan dapat mencapai tujuan yang kamu inginkan.

  • Tentukan Nama Domain

Pertama, pasti kamu harus menentukan nama domain yang tepat sebagai alamat bisnis kamu. Domain ini nantinya berguna sebagai alamat website kamu untuk para pengunjung yang mengakses melalui perangkat gadget atau PC.

Kamu harus memilih domain yang mudah diingat, diketik dan juga unik. Pastikan kamu memilih domain yang tidak memuat singkatan, akronim, atau angka yang bisa membuat pengunjung kamu bingung.

  • Pilih Hosting Web

Setelah menentukan pilihan terkait domain, selanjutnya kamu dapat memilih hosting web yang cocok. Hosting web berguna untuk menyimpan semua file dan data dari website yang kamu buat.

Dengan menggunakan hosting, data yang ada dalam website kamu bisa diakses oleh siapa pun secara online. Sangat kami sarankan kamu memilih hosting yang menyediakan space server. Memilih hosting yang tepat merupakan salah satu faktor penting agar pengunjung kamu bisa mengakses.

  • Lengkapi Dengan Navigasi

Pastikan kamu melengkapi website yang kamu buat dengan navigasi untuk memudahkan pengunjung untuk menjelajahi setiap informasi pada website kamu. Kamu dapat membuat navigasi website seperti beranda, toko, blog, lokasi, kontak dan lain sebagainya.

  • Buat Konten Menarik

Terakhir yaitu isilah website yang kamu buat dengan konten yang menarik. Konten yang menarik dapat menarik pengunjung untuk mengunjungi website kamu. Buatlah konten yang informatif terkait produk kamu sehingga pengunjung dapat teredukasi.

Buatlah beberapa halaman terpisah seperti blog, tips dan trik serta informasi lainnya yang memiliki desain visual yang menarik. Dengan begitu website kamu memiliki potensi untuk dikunjungi.

Baca juga: Cari Tahu Cara Membuat Website Bisnis, Pasti Untung Besar!

Tips Penggunaan Landing Page Untuk Bisnis

browsing
Sumber: unsplash.com

Jika kamu memilih untuk menggunakan landing page untuk bisnis kamu, berikut kami berikan tips yang bisa terapkan agar landing page yang kamu buat efektif dan dapat mencapai tujuan yang kamu inginkan.

  • Tentukan Tujuan

Pertama, kamu harus menentukan tujuan yang kamu ingin capai. Ada banyak tujuan yang bisa kamu capai dengan landing page seperti mengisi formulir data diri, melakukan registrasi, mendorong untuk unduh aplikasi, dan lain sebagainya.

Dengan tujuan yang jelas, kamu bisa mendapatkan fokus dari pengunjung yang kamu targetkan saat mereka mengakses landing page yang kamu buat. Dengan begitu landing page yang kamu buat dapat efektif dan dapat meningkatkan traffic yang kamu inginkan.

  • Pilih Target Audiens

Kemudian, kamu dapat menentukan target audiens dari landing page yang kamu buat. Siapa yang akan mengunjungi halaman landing page kamu? Tentukan target audiens kamu dengan cara mengelompokkan berdasarkan usia, jenis kelamin, profesi, hobi dan lainnya.

Dengan menargetkan audiens yang jelas, kamu bisa membuat landing page yang sesuai dengan karakter target audiens kamu agar kamu bisa menjalin hubungan dengan pengunjung melalui produk dan informasi yang ada pada landing page.

  • Buat Isi yang Menarik

Berikutnya, kamu dapat membuat isi yang menarik pada landing page kamu. Hal ini bertujuan untuk mendorong audiens untuk melakukan tindakan yang kamu inginkan.

Kamu juga bisa membuat konten berdasarkan keyword yang paling banyak dicari oleh target audiens kamu. Namun, kamu harus memastikan jika landing page yang kamu buat singkat dan jelas untuk pengunjung. Jadi informasi yang ingin kamu sampaikan dapat tersampaikan.

  • Isi Dengan Visual yang Menarik

Visual menjadi salah satu poin penting yang harus kamu tambahkan ke dalam landing page kamu. Kamu bisa membuat design visual yang menarik agar pengunjung tertarik dan mendorong mereka untuk melakukan tindakan sesuatu.

Kamu bisa menambahkan foto atau video ke dalam landing page kamu. Dengan begitu, pengunjung akan lebih tertarik dan nyaman saat mengakses landing page kamu.

  • Sematkan CTA

Terakhir kamu dapat menambahkan CTA pada landing page kamu. Sebagai kita tahu sebelumnya jika landing page bertujuan untuk satu fokus yakni mendorong pengunjung untuk melakukan tindakan tertentu. Untuk meraih tujuan tersebut kamu harus menyematkan CTA pada landing page kamu.

Selanjutnya kamu jgua harus memastikan jika CTA yang kamu buat sudah berfungsi dengan baik dan tidak ada kendala apapun. CTA merupakan istilah marketing yang yaitu Call to Action yang merupakan kalimat atau tombol ajakan untuk pengunjung.

Saat memilih apakah akan menggunakan landing page atau website, penting untuk mempertimbangkan beberapa faktor seperti tujuan, struktur, konten dan desain yang kamu inginkan.

Semoga informasi ini bermanfaat bagi kamu yang masih bingung membedakan landing page dan website dan yang masih bingung mau menggunakan komponen mana untuk bisnis online kamu. Nantikan informasi bermanfaat lainnya hanya di Everpro.id!

Picture of Adhitia Rivaldy

Adhitia Rivaldy

Seorang SEO Content Writer yang memiliki minat pada dunia digital dan teknologi. Menulis berbagai artikel informatif seputar bisnis, ekspedisi, digital marketing dan lain lain yang berkaitan dengan blog Everpro. Memiliki semangat untuk tetap mengasah dan mempelajari bidang SEO. Semoga hasil tulisan saya bermanfaat bagi Anda.
Share:
Everpro

Yuk, Dapatkan Promo dan Penawaran Istimewa dari Berbagai Layanan Everpro untuk Tingkatkan Bisnismu! 

Artikel Lainnya