Agar toko kamu semakin dilirik pelanggan, jangan lupa untuk buat plang toko. Penasaran contoh desain plang nama toko unik dan menarik?
Ketika memiliki usaha toko offline, memiliki plang nama toko adalah hal yang sangat penting. Karena selain jadi identitas bisnis dan alat promosi, manfaat pplang toko juga akan memudahkan pelanggan menemukan lokasi toko.
Biasanya plang toko atau papan nama ini terletak di bagian depan toko dan menghadap ke jalan. Sehingga plang toko akan terlihat jelas meskipun dari kejauhan.
Ada berbagai cara untuk memasang plang toko, mulai dari menempelkan di tembok toko, menyatu dengan bangunan, ataupun dengan menggantungkannya.
Jika ingin membuat plang toko dengan nama unik, yuk simak referensinya di artikel ini!
Baca juga: Ide Nama Toko yang Bagus dan Belum Terpakai
Daftar Isi:
ToggleContoh Desain Papan Nama Toko Unik
Setelah memperhatikan beberapa tips membuat papan nama yang unik, anda juga bisa melihat beberapa contoh papan nama toko unik berikut ini sebagai referensi:
Contoh Tulisan Papan Cafe
-
Papan Nama Cafe Keren – Simple
Cafe ini memiliki ukuran plang nama toko besar yang berada di atas pintu toko, dengan desain papan nama cafe sederhana hanya nama toko serta lambang untuk menandakan jenis toko.
Pemilihan bahan plang yaitu kayu dan tulisan yang diukir memberikan kesan aesthetic. Contoh tulisan papan cafe ini sesuai namanya simple, dengan sentuhan yang aesthetic.
-
Papan Nama Cafe Unik – Comet Coffee
Contoh papan nama toko ini unik karena bentuk cangkir dan tulisan nama toko sederhana dan jelas. Dengan desain papan nama cafe yang unik, membuat orang yang lewat melirik dan penasaran dengan coffe shop ini.
-
Warung Pink
Desain papan nama cafe ini unik dengan paduan warna yang mencolok, yaitu pink dan putih. Orang yang lewat masih bisa melihat dengan jelas nama toko karena pemilihan warna yang kontras antara background dan font.
-
Mican
Contoh papan nama toko unik lainnya adalah Mican dengan pemilihan material yang tidak biasa. Desain papan nama cafe dengan pemilihan warna yang pas menjadikan Mica sebagai contoh plang nama toko unik yang bisa menjadi referensi.
-
Plang Neon Box
Terakhir ada plang cafe dengan menggunakan desain neon box. Hal ini bertujuan agar orang dapat melihat cafe dengan lampu pada neon box yang menyala pada malam hari. Banyak cafe yang sudah mengadopsi desain ini di Indonesia. Desain ini juga cocok untuk bisnis cafe karena dapat menambah tingkat estetika pada cafe itu sendiri.
Contoh Desain Papan Nama Toko
Tak hanya cafe, masih banyak contoh papan nama toko unik dengan desain yang menarik lainnya. Berikut contoh desain papan nama toko yang bagus dan unik:
-
Hamburger Tailor
Toko ini memberikan contoh desain papan nama toko yang unik dan nyata dengan menggunakan mesin jahit sebagai bagian dari plang nama toko yang unik.
-
Footstock
Desain papan nama unik ini menarik dengan menggunakan patung sepatu yang jelas melambangkan toko sepatu. Pelanggan akan dengan mudah melihat toko ini walaupun dari jarak yang cukup jauh.
-
Antique
Plang nama toko unik selanjutnya adalah dari toko barang antik ini. Contoh desain papan nama toko ini unik karena bentuknya dan pemilihan font berkesan vintage, sesuai nama tokonya.
-
Toko Donut
Desain papan nama toko unik ini menampilkan lambang donut yang timbul pada bagian atas. Perpaduan warna background dan font yang kontras namun menyatu juga menjadikannya nyaman dilihat.
Bahkan desain papan nama unik ini tersedia di marketplace, jadi anda bisa membelinya langsung dan menyesuaikan dengan nama toko anda.
-
Restoran
Selanjutnya ada contoh plang nama usaha restoran yang bisa jadi referensi kamu juga nih! Desain untuk plang ini cukup menarik karena menggunakan font dan desain yang mencolok.
Baca Juga: Nama Toko Aesthetic, Bikin Laris Manis di Mata Pelanggan!
Contoh Plang Nama Toko Bangunan
Dengan contoh desain papan nama toko unik, toko bangunan anda memberi kesan yang lebih elegant dan high-end. Paduan papan nama toko unik yang terbuat daru kayu dengan font terbuat dari alumunium menjadikan plang nama toko ini berbeda dari yang lain.
Contoh papan nama toko bangunan ini bisa menjadi contoh referensi untuk desain plang nama toko.
Contoh Papan Nama Toko Bangunan 1
Terdapat juga contoh papan nama toko unik lainnya untuk toko bangunan. Dengan desain yang tidak biasa dan jenis tulisan yang timbul menjadi plang nama toko bangunan ini lebih unik.
Contoh Papan Nama Toko Bangunan 2
Contoh Papan Nama Toko Bangunan 3
Contoh Desain Plang Toko Sembako
-
Contoh Neon Box Toko Sembako
-
Contoh Desain Papan Nama Toko Sembako
Contoh Plang Nama Toko Unik Lainnya
-
Plang Nama Supermarket
Keunikan dari contoh plang nama toko ini adalah nama dari tokonya sendiri, karena terdapat jenis minimarket serupa yang sudah sangat terkenal. Plang ini tentu menjadi bahan perbincangan karena unik dan menarik.
-
Contoh Papan Nama Penjahit
Tips Membuat Papan Nama Toko
Terdapat berbagai manfaat dari memasang plang nama toko unik, untuk membuatnya tentu anda tidak bisa sembarangan. Karena papan nama toko unik menjadi penanda yang memudahkan pengunjung untuk mengenali toko anda dan menarik perhatian.
Tentunya semakin menarik dan unik plang nama toko anda, dapat membuat orang yang melihatnya semakin tertarik untuk berkunjung ke outlet anda.
Pastikan anda membuat desain papan nama dengan efektif dan efisien. Berikut beberapa tips untuk membuat papan nama toko unik:
-
Menentukan Ukuran dan Bentuk Papan Nama Toko
Pertama anda harus menentukan ukuran papan nama yang sesuai dengan tempat anda. Ukuran sangat berpengaruh terhadap isi dan gambar yang dapat dimuat.
Ukuran plang nama toko yang pas adalah tidak terlalu kecil atau terlalu besar. Tentu akan terlihat berlebihan jika toko anda kecil, namun memiliki papan nama yang terlalu besar atau sebaliknya.
Terdapat pilihan ukuran plang nama toko mulai dari 40x60cm, 60x90cm, 80x120cm, dan lainnya sesuai dengan kebutuhan dan keinginan anda.
Selain itu anda juga bisa mendesain bentuk dari plang nama toko yang unik. Jadi tidak hanya berbentuk segiempat atau bulat saja. Misalnya, bisnis anda adalah coffee shop, anda bisa membuat papan berbentuk cangkir kopi.
-
Menempatkan Plang Nama Toko Unik di Lokasi Strategis
Penempatan papan nama juga akan sangat berpengaruh, anda perlu menentukan dimana lokasi terbaik untuk menempatkannya. Dengan begitu orang akan mudah melihat papan nama toko anda.
Selain itu anda juga perlu memperhatikan tinggi rendahnya plang tersebut. Anda bisa menyesuaikan juga dengan peraturan daerah setempat mengenai pemasangan papan nama.
-
Background dan Layout Sederhana Serta Mudah Terlihat
Tips lainnya adalah membuat background atau latar serta layout yang sederhana, maksudnya adalah desain yang tidak berlebihan.
Karena dengan latar serta layout yang berlebihan dan memiliki banyak elemen akan menyulitkan pengunjung untuk melihat nama dari plang yang anda pasang.
Semakin sederhana desain yang anda buat, akan lebih efektif untuk mempermudah maksud tulisan terlihat dan terbaca oleh pengunjung.
Apabila anda ingin menambahkan informasi pada papan nama, usahakan untuk menulis sesingkat dan sejelas mungkin dengan layout yang mudah dipahami orang yang melihatnya.
-
Memperhatikan Teks dan Font yang Sesuai
Tips selanjutnya agar plang nama toko anda terlihat unik adalah dengan menggunakan teks serta font yang menarik sesuai dengan citra yang ingin anda tampilkan.
Contohnya bila toko anda adalah toko mainan atau perlengkapan bayi, bisa menggunakan jenis font yang lucu namun mudah dibaca. Hindari menggunakan format tulisan yang formal untuk jenis toko ini.
Selain itu, perhatikan juga penggunaan huruf kapital, warna, kemiringan, ketebalan, maupun jarak huruf. Pastikan orang yang membaca papan nama toko anda tidak salah mengartikan karena padanan huruf serta tanda baca yang tidak sesuai.
-
Menampilkan Logo pada Papan Nama Toko
Apabila anda memiliki logo bisnis, pastikan memasukkannya pada papan nama tersebut. Logo merupakan suatu ciri khas dan tentu menjadi cara untuk membuat plang nama toko unik.
Perhatikan juga ukuran logo, yaitu tidak terlalu besar maupun kecil. Pastikan logo dengan informasi lain atau nama toko tidak bertabrakan.
-
Warna Desain Kontras
Anda juga perlu membuat warna desain yang kontras antara tulisan serta latar atau background. Hal tersebut agar papan nama yang anda buat dapat terlihat dengan jelas.
Jika anda menggunakan paduan warna yang mirip, maka orang akan sulit membaca plang nama toko unik anda. Gunakan warna utama dengan pilihan warna primer, lalu padukan dengan warna tulisan yang lebih kontras.
-
Gambar dan Logo yang Seimbang di Plang Nama Toko Unik
Seperti poin sebelumnya, anda perlu memasang logo jika memilikinya karena akan memberikan ciri khas tersendiri. Namun, anda juga perlu memperhatikan ukuran yang seimbang antara elemen dalam papan nama dengan logo bisnis.
Pastikan logo masih dapat terlihat jelas dengan ukuran yang tidak terlalu mendominasi maupun terlalu kecil di papan nama. Idealnya ukuran logo adalah ⅛ dari ukuran papan.
Demikian penjelasan mengenai plang nama toko unik beserta tips dan contohnya.
Semoga informasi dari artikel ini bermanfaat untuk anda. Simak juga artikel informatif lainnya hanya di Everpro!
Ingin mengembangkan bisnis kamu biar makin besar lagi? Everpro punya solusinya! Dengan beriklan dengan Google Ads Whitelisted dari Everpro kamu bisa menjangkau pasar yang lebih luas lagi.
Penasaran sama layanan ini? Ini dia beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan:
Benefit Google Ads Whitelisted
- Mengurangi resiko akun iklan restrict/banned dengan akun iklan whitelisted.
- Scale up iklan lebih mudah dan cepat
- Minimal top up Rp5.000.000
- GRATIS semua biaya layanan untuk 2 bulan pertama
Daftar sekarang juga dan jadikan Everpro Google Ads Whitelisted sebagai pilihan jasa Google Ads yang terbukti terpercaya dan profesional!