Instagram Ads: Pengertian Hingga Tutorial Lengkap

Bagi Anda sebagai pemula, yang ingin membuat iklan di Instagram ads namun belum mengetahui caranya. Langsung simak saja, yuk! Artikel ini membahasnya secara lengkap namun tetap ringkas sehingga mudah untuk Anda pahami.

Pada bulan April 2022, Indonesia menempati peringkat keempat di dunia sebagai pengguna aktif bulanan Instagram dengan jumlah 99,99 juta.

Alhasil, banyak pebisnis yang mulai berminat menggunakan Instagram sebagai salah satu langkah untuk mengembangkan dan meningkatkan penjualan.

Pengertian Instagram Ads Adalah

Secara ringkas, Instagram Ads adalah sebuah fitur iklan di media sosial Instagram. Jika akun Instagram Anda sudah beralih ke akun bisnis, maka Anda dapat membuat iklan Instagram di feed dan story. Nah, sebelum ke tutorialnya lebih baik Anda pahami poin-poin berikut supaya iklan bekerja secara maksimal.

Apakah Ads Instagram Gratis?

Sama halnya seperti pembahasan di artikel Facebook ads bahwa ads Instagram juga merupakan iklan berbayar. Berdasarkan Informasi, harga iklan $50 sampai $50.000 untuk satu minggu atau mulai dari Rp10.000 sampai Rp30.000 per hari.

Mengeluarkan modal Rp200.000 di sini, Anda sudah bisa menjangkau audiens secara luas dan tepat. Karena terdapat dashboard yang memudahkan Anda dalam menargetkan audiens secara terperinci agar iklan tepat sasaran.

Apa Itu Sponsored by Instagram?

Pengguna Instagram sudah tak asing lagi, saat melihat foto atau video yang bertuliskan sponsored by instagram. Maksud dari tulisan tersebut bahwa pemilik akun membayar Instagram untuk menjangkau audiens lebih luas.

Terdapat 2 jenis postingan di Instagram yang bersponsor, yaitu:

  1. Pemilik akun membayar Instagram untuk mendapatkan akses dalam menargetkan audiens secara khusus atau kriteria tertentu. Jenis postingan bersponsor ini biasanya disebut Promote Post atau Ads.
  2. Selain itu, pemilik akun dapat mensponsori akun instagram pengguna lain atau lebih terkenal sebagai Influencer. Jadi Influencer bertugas menampilkan brand tertentu dengan caranya yang unik.

4 Keuntungan Dari Cara Instagram Ads Bekerja

instagram ads
Sumber: google.com

Cara instagram ads bekerja menjadi peluang besar bagi para pebisnis online untuk mendapatkan keuntungan dari calon pelanggan yang lebih berpotensial. Berikut keuntungan yang akan Anda dapatkan:

  • Jenis format iklan yang bervariasi

Mulai dari foto, video, dan carousel (1 postingan dengan beberapa foto). Keunggulan ini bisa membuat penampilan iklan Anda lebih menarik melalui feed atau story.

  • Sistem Targeting yang Spesifik

Sama seperti yang diterapkan oleh Facebook. Membantu Anda menargetkan calon pelanggan yang berpotensial meliputi usia, jenis kelamin, lokasi, minat, pendidikan, hobi, hingga pekerjaan.

  • Tampilan Iklan Tidak Terkesan Agresif

Seperti tayangan iklan di media sosial lainnya. Di Instagram iklan akan terlihat seperti layaknya postingan foto atau video yang diunggah oleh akun teman Anda.

  • Tersedia Beragam Fitur Promosi 

Bisa meningkatkan engagement pada bisnis Anda, dalam bentuk tombol CTA (Call To Action). Seperti tombol follow, download aplikasi, atau kunjungi situs web.

Mau Tau 4 Cara Promosi di Instagram Ads?

instagram ads
Sumber: google.com

Sebelum melakukan cara promosi di Instagram ads,  Anda harus sudah menentukan niche pasar agar iklan yang tayang kepada audiens itu relevan.

Apapun jenis kontennya, estetika menjadi hal yang melekat di media sosial Instagram. Yuk, simak 4 cara ini supaya produk atau jasa Anda semakin laris manis!

  •  Upload Produk Secara Konsisten

Menurut riset CoSchedule yang mengumpulkan penelitian dari 14 studi, bahwa pada pukul 08.00 – 09.00 pagi dan jam 02.00 siang adalah waktu terbaik untuk publish konten.

Sebagai pebisnis, minimal 1 hari itu upload 1 konten guna meningkatkan followers serta sebagai reminder bahwa bisnis Anda masih berjalan.

For your information, algoritma Instagram lebih memilih konten baru. Jadi jangan malas untuk terus perbaharui feed dan story ya!

  • Gunakan Hashtags dan Geotags

Penelitian dari TrackMaven mengungkapkan bahwa 9 hashtags merupakan jumlah yang optimal dalam postingan Anda.

Manfaat hashtag dan Geotags membantu konten Anda lebih mudah terlihat oleh audiens yang bukan menjadi followers.

Penggunaan hashtag tidak bisa sembarangan, lakukan analisis untuk menemukan hashtag yang relevan dengan bisnis Anda.

  • Selalu Tag Brand atau Perusahaan

Jika Anda memilih Influencer sebagai jenis postingan sponsored by instagram, mereka perlu menandai brand atau perusahaan dalam konten tersebut.

Hal ini sebagai langkah untuk menemukan calon pelanggan berpotensial untuk mengunjungi akun profil Anda.

  • Cantumkan Informasi di Bio

Memanfaatkan peluang di bio instagram dengan cara mencantum informasi produk atau jasa bisnis Anda. Supaya ketika ada audiens yang berkunjung, mereka bisa langsung mendapatkan informasi.

Yuk, segera mulai cantumkan deskripsi singkat produk atau jasa  yang mengandung Call To Action  dan informasi kontak bisnis Anda.

Pahami Istilah ini, Sebelum Praktek Cara Menggunakan Instagram Ads

instagram ads
Sumber: google.com
  • Ads Manager

Ads manager berfungsi sebagai membuat dan mengelola iklan di Facebook ads dan Instagram ads secara bersamaan.

Fitur ini memiliki dashboard yang menampilkan targeting, modal iklan, metode pembayaran iklan, hingga performance ads.

  • Power Editor

Power editor merupakan aplikasi iklan Facebook yang hadir untuk advertising berskala besar. Anda bisa langsung membuat, mengedit, serta menerbitkan banyak iklan dengan 1 kali klik.

Aplikasi iklan ini juga memungkinkan Anda mengontrol campaign, mengelola, menduplikasi iklan, sampai mengedit banyak iklan dalam satu waktu.

  • Business Manager

Business manager menyediakan fitur yang bisa mengelola iklan lebih dari 1 ads manager. Fitur tersebut dapat memuat lebih dari 10 iklan, sehingga mempunyai sifat good standing.

Memungkinkan Anda memberikan wewenang kepada Ad Account, Page Person, Pixel Person, dan banyak keunggulan lainnya yang bisa Anda terima.

4 Contoh Iklan Instagram Ads

Ada 4 jenis contoh iklan berdasarkan format platform ini yang perlu Anda pahami. Mari bahas semuanya secara ringkas namun jelas, di bawah ini:

  • Image Ads

Persyaratan utama berupa gambar yaitu format file berupa jpg atau png dan mari perhatikan ukuran gambar iklan berikut ini, agar performa iklan Anda semakin maksimal.

instagram ads
Sumber: google.com
  • Video Ads

Konten video ads sama seperti image ads memiliki beberapa persyaratan yang harus Anda patuhi mulai dari format berupa .mp4 dan ketentuan aspek rasio video  seperti ini:

instagram ads
Sumber: google.com
  • Carousel Ads

Carousel Ads dan Carousel Video Ads menampilkan 3 sampai 5 iklan secara bersamaan dengan bentuk slideshow. Sehinggu pengguna Instagram yang tertarik dapat menggeser iklan tersebut. Berikut ketentuan format dan aspek rasionya:

instagram ads
Sumber: google.com
  • Story Ads

Opsi format pada konten story ads yaitu single stories dengan ukuran 1080 x 1920, aspek rasio 9:6, dan format file .mp4 atau .gif sesuai kebutuhan bisnis Anda. Lalu, maksimal durasi video iklan 15 detik dengan minimal resolusi 720p.

Yuk, Ikuti Tutorial Instagram Ads

Pastikan Anda telah mengubah akun pribadi menjadi business account dan sudah menyiapkan desain atau video iklan. Mari simak tutorialnya:

Everpro

Pilih foto atau video yang ingin Anda iklankan, Klik tombol Boost Post pada postingan

  • EverproPilih Goal (tujuan) bisnis Anda seperti meningkatkan jumlah kunjungan ke profil, kunjungan ke website, dan direct messages. Lalu klik Next
  • EverproPilih Target Audiens secara otomatis atau manual
  • EverproJika Anda memilih secara manual, maka isi data audiens dengan lengkap. Contohnya: Nama Audiens (Ibu-Ibu), Lokasi (Bandung, Karawang, Jakarta), Minat Audiens (Makanan Ringan, Makanan Sehat), Usia dan Jenis Kelamin (Wanita, 20-35 tahun). Tekan tombol ceklis
  • EverproPilih Budget dan Durasi iklan. Semisal: Rp30.000 per hari untuk durasi 6 hari. Klik Next
  • EverproKlik Preview Ad untuk melihat pengaturan iklan yang tadi sudah dibuat. Metode pembayaran bisa dengan cara transfer bank, setelah berhasil akan mendapatkan pesan di email

Demikian penjelasan lengkap mengenai Instagram Ads mulai dari pengertian, keuntungan, strategi, contoh, hingga tutorial. Nantikan artikel berkualitas lainnya dari Everpro ya!  Yang pastinya memberikan manfaat bagi perkembangan bisnis Anda.

Selain itu, nikmati kemudahan dengan pengiriman paket melalui aplikasi Everpro yang menyediakan 15+ ekspedisi, pick up paket, bonus Cashback 30%, GRATIS biaya return, pencairan dana COD 1 hari, akses laporan aktivitas penjualan, sekali transaksi bisa kirim ke banyak lokasi..

Yuk, Daftarkan bisnis Anda bersama Everpro sekarang juga!

Picture of Eko Ferdiyantho
Eko Ferdiyantho
Seorang SEO Specialist yang merangkap sebagai SEO Content Editor. Memiliki pengalaman selama 6 tahun di bidang SEO, saya telah menghasilkan beberapa konten yang memiliki value bagi user dan mudah untuk ditemukan oleh mesin pencari Google.
Share:
Everpro

Yuk, Dapatkan Promo dan Penawaran Istimewa dari Berbagai Layanan Everpro untuk Tingkatkan Bisnismu! 

Artikel Lainnya
15 Peluang Usaha yang Belum Banyak Pesaing

Persaingan bisnis saat ini memang tidaklah mudah, namun kabar baiknya, calon pebisnis bisa memilih peluang usaha yang belum banyak pesaing. Sehingga, pebisnis akan memperoleh peluang