10 Contoh Banner Jual Hewan Qurban 2024 yang Menarik & Tips Membuatnya

Ingin usaha hewan qurban kamu di tahun 2024 ini laris manis? Yuk buat banner jual hewan qurban yang menarik perhatian!

Banner adalah media pemasaran yang ampuh untuk mempromosikan usaha produk. Dengan banner iklan produk atau jasa, pebisnis dapat menjangkau target audiens yang luas.

Nah, penggunaan banner ini bisa diterapkan jika saat ini kamu sedang menjalankan usaha jual hewan untuk qurban.

Seperti yang kita ketahui Hari Raya Idul Adha sudah semakin dekat, tandanya akan banyak umat Muslim yang menjalankan ibadah qurban.

Momen qurban ini juga menjadi ide bisnis yang berkah untuk dijalankan. Karena itu, jika kamu menjalankan usaha hewan qurban dan ingin membuat banner, simak ulasan di artikel ini!

Baca Juga: 10 Usaha Ternak Modal Kecil yang Bisa Cuan Banyak!

Contoh Banner Jual Hewan Qurban 2024 yang Menarik

Contoh Banner Jual Sapi Qurban 

Pada dasarnya, banner dan spanduk sama-sama media promosi cetak dengan visual dan kata-kata yang singkat, padat, dan jelas. Namun, bedanya banner dengan spanduk terletak pada ukurannya.

Nah, selain banner, kamu juga dapat membuat spanduk. Berikut ini adalah beberapa contoh spanduk jual sapi qurban yang bisa kamu jadikan referensi.

  • Banner Sapi Qurban Baznas

banner jual hewan qurban-4
Sumber: google.com/bersosial

Contoh banner jual sapi di atas yaitu dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas). Dari gambar banner di atas, dapat dilihat bahwa visual merepresentasikan sapi qurban.

Selian itu, juga tercantum informasi singkat mengenai produk dan harganya.

  • Banner Sapi Qurban SJR

banner jual hewan qurba3
Sumber: google.com/bersosial

Contoh banner jual sapi qurban kedua yaitu dari SJR. Banner di atas tidak hanya mencantumkan visual yang menarik, kalimat persuasif, dan alamat jual hewan kurban saja, namun juga beberapa penggalan ayat Al Quran.

Kamu bisa jadikan contoh banner di atas sebagai referensi dalam membuat banner untuk jualan qurban.

  • Banner Hewan Qurban dari Masjid 

banner jual hewan qurban-5
Sumber: google.com/bersosial
  • Banner Hewan Qurban dari Amil Zakat Nurul Hayat 

banner jual hewan qurban
Sumber: google.com/bersosial
  • Banner Hewan Qurban Landscape  

banner jual hewan qurban-6
Sumber: google.com/bersosial

Contoh Banner Jual Kambing Qurban

  • Banner Jual Kambing Qurban Potrait 

banner jual hewan qurban-8
Sumber: google.com/bersosial
  • Banner Jual Hewan Qurban dari Taufique Charity 

banner jual hewan qurban-7
Sumber: google.com/bersosial
  • Banner Jual Kambing Qurban dari Amil Zakat Nurul Hayat

banner jual hewan qurban
Sumber: google.com/bersosial
  • Banner Hewan Qurban dari Kurban Brilian

banner jual hewan qurban-2
Sumber: google.com/bersosial
  • Banner Jual Sapi dan Kambing Qurban dari Yayasan Masjid Agung Pelita

banner jual hewan qurban
Sumber: google.com/bersosial

Baca Juga: 5 Contoh Iklan Jual Hewan Qurban yang Menarik, Bisa Jadi Referensi!

Tips Membuat Banner Jual Hewan Qurban yang Eye Catching

Untuk membuat banner yang dapat menarik perhatian target konsumen, kamu harus menggabungkan antara strategi pemasaran dengan kreativitas.

Berikut ini beberapa tips yang dapat kamu lakukan untuk membuat banner jual hewan qurban.

1. Gunakan Visual yang Sesuai dengan Produk 

Visual menjadi unsur yang paling dominan dalam banner ataupun spanduk. Ketika kamu membuat banner jual hewan qurban, maka penting untuk memperhatikan visualnya.

Karena produk yang kamu jual adalah hewan qurban, maka gambar sapi, domba, maupun kambing qurban tersebut pastikan ada pada banner.

Selain itu, berikan ornamen tambahan lainnya yang merepresentasikan Islam dan Hari Raya Idul Adha.

2. Gunakan Kata Kata Promosi Hewan Qurban yang Menarik 

Selain visual, pemilihan kata juga sangat penting pada banner hewan qurban. Kemaslah kata-kata yang singkat, padat, jelas, dan pastinya eye catching. 

Pikatlah audiens dengan kata kata promosi tersebut. Jika kamu ingin referensi kata-kata promosi hewan qurban, mari simak disini: 25 Contoh Kata Kata Promosi Hewan Qurban yang Menarik untuk Jualan, Pikat Pembeli!

3. Berikan Informasi Keunggulan Hewan Qurban 

Kamu pasti ingin audiens turut membeli hewan kurban yang kamu jual dan bukan hanya sekedar melihat iklan banner jual hewan qurban kamu saja.

Untuk mewujudkannya, berikan informasi mengenai keunggulan hewan kurban yang jual pada banner. Selain itu, cantumkan juga kelebihan lainnya seperti sercive atau layanan, harga, pengiriman, dan lainnya.

4. Berikan Call to Action (CTA) di Banner 

Tips yang tak kalah penting dalam membuat banner spanduk jual hewan kurban yaitu mencantumkan Call to Action (CTA).

Call to action adalah pesan teks, gambar, ataupun ucapan singkat yang mengajak audiens untuk mengambil tindakan tertentu.

Kamu bisa cantumkan teks “beli sekarang”, “scan untuk melalukan pemesanan”, “kunjungi website xxx sekarang”, dan kata-kata menarik lainnya.

Jangan lupa juga untuk memberikan informasi mengenai kontak bisnis, seperti nomor yang dapat dihubungi, akun Instagram, Facebook, dan lainnya apabila ada.

Itulah beberapa contoh banner spanduk jual hewan qurban yang menarik beserta tips untuk membuatnya. 

Semoga artikel ini bermanfaat sebagai referensi untuk kamu meningkatkan penjualan.

Terus nantikan informasi menarik lainnya hanya di blog Everpro, ya!

Picture of Sania Majida
Sania Majida
Sania is a SEO Content Writer with experience in the technology, retail, and finance industries. Sania support businesses in increasing sales through the top funnel (brand awareness) by creating content for the right audience.
Share:
Everpro

Yuk, Dapatkan Promo dan Penawaran Istimewa dari Berbagai Layanan Everpro untuk Tingkatkan Bisnismu! 

Artikel Lainnya